Substitusi Kiprok Punya NMAX Lebih Ekonomis (Bagian 1)

Motorplus - Senin, 26 Desember 2016 | 11:25 WIB

Akhir-akhir ini, banyak pengguna Yamaha Xabre yang bermasalah dengan kelistrikannya. Terutama, regulator rectifier atau kiproknya. “Biasanya, keluhan terjadi setelah mereka mencuci motor atau terkena air hujan. Kemungkinan besar, ada air yang masuk ke soket, sehingga menyebabkan korsleting di bagian kiprok,” bilang Deki Irawan, Presiden klub Xabre Owners Indonesia (XOI).

Akibatnya, spidometer mengirimkan sinyal error 46, yang berarti terjadinya malfungsi pada kiprok atau regulator. “Gejalanya, indikator engine check di spidometer menyala. Jalannya motor juga kerap tersendat-sendat, bahkan mesin sering tidak bisa menyala. Serta pada kondisi mesin hidup, voltase terukur lebih dari 14,8 volt alias overcharge,” sambungnya. (www.motorplus-online.com)

Penulis : Motorplus
Editor : Motorplus




KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular