Tips Pencegah Setang Telanjang Berkarat

Motorplus - Rabu, 29 Maret 2017 | 17:00 WIB

Biar setang telanjang di matic enggak berkarat harus tahu tipsnya.

Seperti mengganti setang model telanjang di Yamaha Mio M3, punya kelebihan dan kekurangan.

Kelebihannya tampilan sektor kepala tentu terlihat lebih simpel dan terbuka dibanding masih memakai setang asli bawaan motor.

"Nah, kekurangannya pertemuan antara setang dengan cover bodi menjadi renggang," ujar Riza Fahlevi warga Tebet Jakarta Selatan. Saat kita menaikinya, akan terlihat jelas kekosongan sektor ini.

Pria muda yang gemar nongkrong di Nouvo Suka Suka Service Station ini tidak kehilangan akal.

"Gue pasangin aja karet variasi yang biasa digunakan untuk melindungi as sokbreker pada motor-motor bergaya trail, ukur jaraknya kemudian dipotong dan dibelah. Tujuannya dibelah, biar mudah disaat pemasangan tanpa harus melepas sektor stang. Kemudian diikat menggunakan insulok. Nah, sekarang jadi terbungkus rapih dan juga dapat melindungi mur pengunci segitiga dari karat," tutup Riza. (www.motorplus-online.com)

Penulis : Motorplus
Editor : Motorplus




KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular