Joan Mir Terciduk di Paddock Tim Movistar Yamaha, Bakal Gantiin Valentino Rossi atau Maverick Vinales Nih?

Ahmad Ridho - Kamis, 16 November 2017 | 13:47 WIB
@mbakyuaja
Joan Mir (kiri) dan Roman Focard (kanan)

MOTOR Plus-online.com - Pembalap Moto3 Joan Mir terciduk tengah berada di paddock tim Movistar Yamaha.

Rider asal Spanyol itu terlihat asyik berbagi ilmu dengan Roman Focard, Chief Crew Maverick Vinales.

Foto Mir berbicang dengan Focar ini diunggah akun Instagram @mbakyuaja.

(BACA JUGA: Gantikan Livio Suppo, Ini Dia Calon Bos Baru Tim Repsol Honda)

Tidak jelas apa yang dibicarakan Focard dan Mir dipaddock tim Movistar Yamaha itu.

Tapi ada kemungkinan, Mir diproyeksikan menjadi pembalap Movistar Yamaha masa depan.

Prediksinya, Joan Mir akan menggantikan posisi Valentino Rossi atau Maverick Vinales.

Pembalap kelahiran tahun 1997 ini sukses meraih gelar juara dunia Moto3 tahun 2017 ini.

(BACA JUGA: Bikers Wajib Tahu! Komponen Yang Satu Ini Enggak Boleh di Lepas Saat Mencuci)

Karena kesuksesan di Moto3, Joan Mir resmi promosi ke Moto2 tahun 2018 dan membela tim Marc VDS Racing.

Mir direkrut Marc VDS Racing dengan kontrak berdurasi tiga tahun.

Kepindahannya ke Moto2 diyakini akan menjadikannya rekan setim Alex Marquez, karena tahun ini, Franco Morbidelli naik ke kelas MotoGP.

IG mbakyuaja
Joan Mir (kiri) dan Roman Focard (kanan)

Penulis : Ahmad Ridho
Editor : Ahmad Ridho




KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular