Kece Badai! Honda CB125R 2018 Berkonsep Naked, Meluncur di Indonesia Dijamin Laris Manis

Ahmad Ridho - Kamis, 3 Mei 2018 | 19:04 WIB
arpem.com
Honda CB125R

(BACA JUGA: Nasib-nasib... Udah Pakai Spion Pemotor Honda CBR 150R Tetep Ditilang Polisi Cikarang)

Kesan kekar CB125R ini sangat terasa karena penggunaan rangka tubular dengan tambahan cover engine dan knalpot underbelly.

Headlamp berbentuk bulat sudah mengadopsi lampu LED dan pada stop lamp sudah full HD.

Sementara untuk jarak sumbu rodanya berukuran 1.345 mm dan jarak terendah ke tanah 140 mm.

Sayangnya jok motor ini sangat tinggi, yaitu mencapai 816 mm.

(BACA JUGA: Heboh! Pemuda Ribut Sama Biker, Motornya Dipukul Langsung Kebelah Dua Kena Jurus Sakti)

Walaupun performa mesin kecil, tapi mampu menyemburkan tenaga sebesar 9.8 KW pada putaran 10.000 rpm.

Sedangkan untuk torsinya mencapai 10 Nm pada 8.000 rpm.

Semakin kecil kapasitas mesinnya, tentu semakin hemat bahan bakarnya.

Terlebih CB125R telah dilengkapi teknologi Fuel Injection (PGM-FI) yang membuat sistem pembakaran semakin sempurna dan hemat bahan bakar.

(BACA JUGA: Jelang MotoGP Spanyol, Valentino Rossi Malah Komentari Yamaha M1 Miliknya Seperti Ini)

Nah, kalau meluncur di Indonesia pasti laris manis nih...modelnya keren abis.

Penulis : Ahmad Ridho
Editor : Ahmad Ridho




KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular