Adu Akselerasi Yamaha NMAX 2018 Vs All New Honda PCX150, Matic Bongsor Ini Lebih Unggul

Ahmad Ridho - Senin, 9 Juli 2018 | 20:10 WIB
YIMM/AHM
Yamaha NMAX dan All New Honda PCX 150

(BACA JUGA: Lagi Cari Motor Sport Naked Baru? Harganya Ada yang Cuma Rp 13 Jutaan Nih)

Ketika diadu, di kecepatan rendah atau sampai meraih 60 km/jam, yang artinya ketika stop and go di kepadatan jalan perkotaan keduanya masih sejajar, waktunya sama persis 5,2 detik.

Namun setelah itu NMAX memperlihatkan kedigdayaannya.

Lihat saja untuk meraih kecepatan 0-80 km/jam NMAX hanya 9,3 detik sedang PCX 150 9,4 detik.

Kemudian selisih makin melebar di 0-100 km/jam, NMAX 16,3 detik dan PCX 17,2 detik.

(BACA JUGA: Enggak Nyangka, Banderol Sokbreker Depan Motor Trail MXGP Bikin Melongo)

Begitu pun jika dilihat dari catatan waktu menempuh jarak tertentu, semakin panjang maka selisihnya makin jauh.

0-100 meter NMAX 7,7 detik, PCX 7,8 detik selisih 0,1 detik. 0-201 meter selisihnya melebar jadi 0,2 detik, NMAX 12,1 detik dan PCX 12,3 detik.

Sebenarnya di atas 500 meter, kedigdayaan NMAX semakin terasa berkat teknologi VVA-nya.

Di putaran atas, apalagi setelah VVA-nya aktif fi 6.000 rpm, akselerasinya memang jauh berbeda dari PCX 150.

Penulis : Ahmad Ridho
Editor : Ahmad Ridho




KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular