Begini Jadinya Kalau Fans Berat Rossi Modif Yamaha NMAX, Anti Nanggung!

Mohammad Nurul Hidayah - Jumat, 13 Juli 2018 | 19:49 WIB
Wawa
Modifikasi Yamaha NMAX Livery Yamaha MotoGP 2018

MOTOR Plus-online.com -Apa jadinya kalau penggemar berat pembalap dunia berniat untuk modifikasi tunggangannya?

Contohnya Albert Calvin, awalnya tidak berpikir memodifikasi Yamaha NMAX miliknya.

Namun niat awalnya itu berubah karena terpengaruh saudaranya hingga jadi NMAX-nya berubah signifikan.

"Pas motor dari diler belum kepikiran untuk modif dan dipengaruhin saudara untuk modif tapi tanggung kalau cuma setengah jalan, akhirnya NMAX jadi seperti sekarang ini," ucap Albert.

(BACA JUGA : Dites Langsung, Begini Suara Mesin Honda PCX 150 Hybrid)

Tema livery Yamaha Movistar MotoGP 2018 dipilih untuk menghiasi keseluruhan bodi NMAX.

Paduan warna biru, putih dan hitam terbilang apik dan rapi buah pengerjaan Dream Design.

Wawa
Modifikasi Yamaha NMAX Livery Yamaha MotoGP 2018
"Saya fans berat Valentino Rossi dan saya tuangkan juga pada NMAX yang melengkapi para apparel VR|46 yang saya punya," kata Albert lagi.

(BACA JUGA : Jarang yang Tahu, Motor MotoGP Honda Sebenarnya Didesain Buat Pedrosa, Bukan Marquez)

Wawa
Modifikasi Yamaha NMAX Livery Yamaha MotoGP 2018
Tak cukup bertema Movistar MotoGP beberapa part modifikasi untuk NMAX ikut terpasang untuk menambahkan detail modifikasi.

"Suspensi depan pakai upside down dari Equinox dan suspensi belakang pakai dari Ohlins biar eye catching dan juga memberikan redaman yang pas," terang Albert.

Wawa
Modifikasi Yamaha NMAX Livery Yamaha MotoGP 2018
NMAX yang bertema motor balap rasanya kurang pas jika menggunakan knalpot standar bawaan motor, makanya knalpot Pro Speed Scooter Series terpasang untuk memberikan  asupan performa.

"Pengerjaan modifikasinya sekitar 3 bulan lebih yang biayanya bisa dapat NMAX baru lagi mungkin yah," tutup Albert.

(BACA JUGA : Jangan Panik Kalau Kompresi Motor Hilang, Lakukan Ini Biar Kerjanya Normal Lagi)

Wawa
Modifikasi Yamaha NMAX Livery Yamaha MotoGP 2018

Data modifikasi

Shock Belakang : Ohlins

Upsidedown depan : Equinox

Exhaust :  Pro Speed Scooter Series

Protector Exhaust : Black Diamond

Carbon : CarbonTuning

Ducktail : CarbonTuning

Tire : Pirelli Angel

Tire Valves : WR3

Pro Guard : Rizoma

Front Discbrake Floating : TDR 230MM gold

Handgrip : Domino

Windshield : Sectbill

Voltmeter : Koso

Lampu Stop belakang : AES

Sein depan : JPA

Spion : Scarlet

Kaliper depan : RCB

Kaliper belakang : RCB

Master Rem Kiri : RCB

Master Rem Kanan : RCB

Kabel Rem depan : RCB

Kabel Rem belakang : RCB

Cover kunci : Bikers

Cover tutup bensin : KTC

Vehicle hanger : Black Diamond

Lampu senja : Luminos 9nine

Pelek : Repaint Gold

Cutting Sticker : Dream Design





KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular