Freestyler Tanah Air Kecewa Stunt Rider Jokowi di Pembukaan Asian Games 2018 Ternyata dari Thailand

Ahmad Ridho - Senin, 20 Agustus 2018 | 10:54 WIB
Tribun Style
Presiden Jokowi naik moge saat pembukaan Asian Games 2018.

MOTOR Plus-online.com - Aksi Presiden Jokowi yang naik moge sambil lakukan stoppie dan terbang saat pembukaan Asian Games 2018 mengundang decak kagum.

Aksi berbahaya yang berlangsung pada Sabtu (18/8/2018) itu memang enggak dilakukan langsung Jokowi melainkan oleh stunt rider asal Thailand, Saddum So.

Namun sangat disayangkan aksi stunt rider di pembukaan asian games bukan dari indonesia.

Hal tersebut cukup disayangkan, lantaran bukan anak bangsa yang dipilih untuk menjadi stunt rider tersebut.

(BACA JUGA: Pamer Stoppie dan Terbang Naik Moge di Asian Games, Warga Australia Bilang Presiden Jokowi Seperti Tom Cruise)

Menanggapi hal tersebut, Reza SS, seorang freestyler Tanah Air yang juga merupakan juri di Indonesia Stunride Assosiaction, mengaku kagum dengan tayangan video tersebut.

"Itu sih idenya keren banget ya, out of the box banget, liar idenya, keren banget menurut saya," ujar Reza SS saat dihubungi, (19/8/2018).

Tetapi, menurut Reza SS aksi Saddum So di video tersebut bukanlah suatu hal yang spesial, dikarenakan gerakan yang dilakukan merupakan teknik dasar dari freestyle.

"Gerakan yang dibutuhin di video itu kayak burn out, stoppie, itu kan basic semua, kalau yang kayak gitu freestyler Indonesia juga pasti bisa ya," ujarnya.

Source : GridOto.com
Penulis : Ahmad Ridho
Editor : Ahmad Ridho




KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular

Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.