Seru! Nonton Bareng Galang Hendra di WSSP300 Seri Portugal Bersama Yamaha

Arseen - Minggu, 16 September 2018 | 19:58 WIB
Panji
Lomba yel-yel komunitas untuk mensupport Galang Hendra

MOTOR Plus-online.com - Hari ini (16/09), pembalap Indonesia Galang Hendra berlaga di seri 7 kejuaraan World Super Bike Championship (WSBK) kelas WSSP300 di sirkuit Portimau, Portugal.

Untuk mensupport penampilannya di WSSP300 seri Portugal, Yamaha Indonesia Motor Mfg (YIMM)  mengadakan nonton bareng Galang Hendra di Yamaha Flagship Shop (DDS 1 Jakarta), Cempaka Putih, Jakarta Timur.

Sebelum balapan ini berlangsung, Galang Hendra yang tahun ini berusia 19 tahun, telah mematangkan skill serta mental dengan mengikuti balapan Campionato Italiano Velocita (CIV) kelas SuperSport 300 (SS300) di Misano, Italia (29/07).

(BACA JUGA: Start Di Baris Ke-5, Galang Hendra Pratama Optimis Berikan Yang Terbaik)

Acara nonton bareng Galang Hendra ini, dihadiri oleh fans Galang Hendra serta komunitas/klub pecinta Yamaha, seperti pembesut R-Series, V-Ixion, Aerox dan perwakilan dari Yamaha Rider Federation Indonesia (YRFI) total ada 60an peserta yang hadir.

Panji
Lumayan dapat jaket VR46 | Asia
Di event kali ini, bikers yang hadir disuguhkan banyak game yang berhadiah menarik, serta bisa berfoto di Yamaha YZF-R3 replika motor yang digunakan Galang Hendra di kejuaran dunia motor massal ini.

“Event nonton bareng ini, untuk merangkul komunitas yang diinsiator oleh DDS 1 Jakarta dan mensupport Galang Hendra yang balapan di Portugal. Namun sayang, Galang mengalami technical problem pada saat balapan berlangsung, sehingga tidak bisa tampil maksimal,” ucap Muhammad Abidin, GM Aftersales and Motorsport YIMM.

“Masih ada 1 seri lagi di Magny Course, Prancis, mudah-mudahan di tahun pertamanya ini, Galang Hendra bisa tampil lebih maksimal bersama timnya,” harap Abidin.

Panji
Ada yang dapat helm juga nih!

Penulis : Arseen
Editor : Arseen




KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular