Hujan Deras Semalaman, Nih Titik Kota Jakarta Yang Tergenang Air

Fadhliansyah - Jumat, 25 Januari 2019 | 14:40 WIB
Panji Maulana / Sripoku
Ilustrasi banjir

Satgas Dinas Sumber Daya Air setempat masih berupaya mengalirkan genangan ke selokan dengan menguras tali-tali air.

Genangan juga muncul di Jakarta Selatan yakni di Jalan MT Haryono depan Gedung Film dan di bawah flyover Pancoran.

Selain itu, Jalan Tebet Timur Raya dekat Stasiun Cawang juga tergenang.

Di Jakarta Selatan, genangan disebabkan curah hujan tinggi dan saluran air yang tak berfungsi karena adanya proyek LRT Jabodebek.

Adapun di Jakarta Pusat, genangan muncul di Jalan Gunung Sahari sejak pukul 09.30 dengan ketinggian 15 sentimeter.

Petugas sedang menyedot genangan di depan WTC Mangga Dua.

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul Hujan Deras Guyur Jakarta, Sejumlah Ruas Jalan Ini Tergenang

Source : Kompas.com
Penulis : Fadhliansyah
Editor : Joni Lono Mulia




KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular