MOTOR Plus-online.com - Balap Moto2 dan MotoGP Amerika akan tersaji pada Senin (15/4/2019) dini hari nanti.
Para pembalap fokus memperbaiki catatan waktu dan posisi untuk menempati grid terbaik saat start.
Enggak kalah ketat dan seru seperti sesi kualifikasi MotoGP, di kelas Moto2 juga terjadi beberapa insiden.
Salah satu pembalap yang bernasib kurang beruntung adalah Remy Gardner.
Baca Juga : Pembalap Tim KTM Ngamuk, Pecundangi Maverick Vinales dan Andrea Dovizioso di Kualifikasi MotoGP Amerika
Baca Juga : Start dari Posisi Ke-2 di MotoGP Amerika 2019, Valentino Rossi Pede Bisa Juara
Pembalap asal Australia itu mengalami kecelakaan saat melahap tikungan ke-10.
Saat posisi menanjak, Gardner kehilangan kontrol dan motor mendadak liar.
Sempat terombang-ambing sebelum akhirnya jatuh tersungkur terseret motor.
That's not what we expected to see coming over the hill at turn 9! ????@GardnerRemy takes a tumble but is up immediately! #RiderOK ????#AmericasGP ???????? pic.twitter.com/JeDEQTqGNd
— MotoGP™ ???????? (@MotoGP) April 13, 2019
Saking kencangnya, motor sampai memercikan api akibat gesekan dengan aspal sirkuit.
Source | : | Twitter MotoGP |
Penulis | : | Ahmad Ridho |
Editor | : | Ahmad Ridho |
KOMENTAR