Simpel, Begini Trik Derek Motor Sport yang Mogok Kalau Pas Gak Bawa Tambang

Motorplus,Rudy Hansend - Jumat, 26 April 2019 | 07:31 WIB
YouTube
Ilustrasi motor Yamaha V-Ixion mogok.

MOTOR Plus-Online.com- Menderek motor yang mogok enggak gampang seperti menderek mobil.

Soalnya, pada motor tidak terdapat pegangan khusus untuk menempatkan tali derek.

Sobat wajib paham bagian mana saja yang boleh dan aman untuk dipasangkan tali derek.

Biar enggak salah, nih ada tips menderek motor mogok.

Baca Juga : Surabaya Mencekam, Gerombolan Driver Online Frontal Tangkap 5 Orang Debt Collector yang Mau Tarik Kendaraan

Baca Juga : Bandung Mencekam, Gerombolan Pemotor Bersenjata Tajam Bentrok Lawan Ormas, Seorang Terkapar

Tips menderek motor mogok ini untuk motor jenis sport.

Dengan bobot yang berat motor ini sedikit sulit untuk diderek.

Beberapa komunitas motor di luar negeri punya tips tersendiri.

Contohnya yang satu ini, memasang tali derek pada footstep sepeda motor.

Baca Juga : Puluhan Mesin Honda Tiger Dijual Lengkap Berikut STNK dan BPKB

Menurutnya, menempatkan tali ke footstep termasuk aman karena tidak mengganggu gerak rider.

Ditambah, tinggi pijakan setiap motor tidak jauh berbeda.

Dengan begitu, arah dan tinggi tali bisa sejajar antara yang depan dan belakang.

Hal ini yang membuat posisi menderek bisa lebih aman.

Baca Juga : Tarikan Kawasaki KLX 250 Makin Bengis Kayak Moge, Resepnya Cuma Digulungan Sepul

motor plus
derek motor cara muda jika tidak mengunakan tambang

Untuk mencontoh tips menderek motor mogok ini gampang.

Buat motor yang pakai penyalur tenaga ke roda jenis rantai, perhatikan posisi rantai.

Jika rantai ada di sebelah kiri, pengendara depan wajib memasang tali di footstep kanan.

Hal ini untuk menghindari tali terlilit pada rantai atau gir.

Baca Juga : Yudisthira Pembalap Superbike Asia Punya Helm Baru, Maknanya Dalam

Sedangkan untuk posisi pemasangan di motor yang mogok, harus pada posisi kiri.

Di buat menyilang agar kedua motor bisa lebih seimbang

Sobat yang mau mempraktekan juga harus tau posisi rider.

Tempatkanlah rider dengan skill lebih tinggi pada posisi motor yang diderek.

Baca Juga : Ramai Gosip Ninja 250 4 Silinder, Honda CBR Malah Hadirkan Winglet dan Teknologi VTEC di Motor

Sebab, beberapa hentakan akibat tarikan bisa membuat motor tidak stabil.

Oleh sebab itu dibutuhkan rider yang piawai di posisi belakang.

Unutk rider depan, usahakan bawa motor tetap stabil terutama saat melakukan akselerasi dan pengereman.

Source : MOTOR Plus
Penulis : Motorplus
Editor : Ahmad Ridho




KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular