Jajal Skutik Adventure Honda ADV 150 dan Berniat Tukar Tambah, Pemilik Honda PCX Malah Kecewa

Ahmad Ridho - Selasa, 23 Juli 2019 | 07:20 WIB
FB Alpacino Ginting
Pemilik Honda PCX 150 bernama Alpacino Ginting yang ikut mencoba Honda ADV 150.

MOTOR Plus-online.com - Motor matic adventure terbaru dari Honda, yaitu Honda ADV 150 resmi meluncur Kamis (17/7/2019) kemarin.

Peluncuran Honda ADV 150 ini merupakan yang pertama di dunia.

"Honda ADV 150 didesain untuk menghadirkan pengalaman berkendara yang berbeda melalui desain yang futuristik dan manly. Performa dan fitur-fitur unggulan yang disematkan pada skutik ini pun mendukung pengendara yang memiliki daya jelajah dan durabilitas tinggi dalam menghadapi berbagai kondisi jalan,” kata President Director AHM Toshiyuki Inuma.

Motor ini mengusung mesin Honda ADV150 didukung mesin 150cc, berpendingin cairan, eSP dengan sistem pembakaran injeksi PGM-FI.

Baca Juga: Ikut Test Ride Skutik Adventure Honda ADV 150, Pemilik Yamaha NMAX Mengaku Galau dan Curhat Panjang Lebar

Baca Juga: Harga Motor Honda ADV 150 Beda Tipis dengan Yamaha NMAX, Pemilik NMAX Ramai-ramai Komentar Begini

Segmen motor matic adventure sendiri memang belum ada banyak di Indonesia.

Jadi, kemunculan motor ini bisa jadi pilihan baru bagi bikers yang hobi turing atau jalan jauh.

Dari tampangnya, motor Honda ADV 150 ini emang terlihat gagah banget.

Sekilas memang tampilannya tidak jauh berbeda dari sang kakak, Honda X-ADV 750.

Source : FB Alpacino Ginting
Penulis : Ahmad Ridho
Editor : Ahmad Ridho




KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular