Honda ADV150 Pertama Full Racing Boy Keren Milik RCB Indonesia

Aong - Kamis, 29 Agustus 2019 | 14:34 WIB
Arief RCB

MOTOR Plus-online.com - Meski belum lama meluncur di pasaran namun sudah Banyak yang sudah modifikasi Honda ADV150.

Berbeda dari yang lain, Honda ADV150 milik produk aftermarket Racing Boy Indonesia ini dimodif sesuai karakternya.

Meski aslinya merek RCB dari Malaysia, namun modif Honda ADV150 ini dikerjakan di bagian Research and Development RCB Indonesia.

Loh kok modif Honda? Bukannnya RCB identik dengan master rem di Yamaha M1 pacuan Valentino Rossi dan Maverick Vinales?

Baca Juga: Video Yamaha Aerox Berubah Jadi Aventarox, Semua Sudut Bodi Berubah Meruncing dan Tajam

Baca Juga: Debt Collector Panas Dingin, Membentang Spanduk Himbauan Lapor ke Polisi Jika Terjadi Perampasan Motor

Arief RCB

Eit... RCB juga sponsor di tim Repsol Honda loh.

Sejak peluncuran MotoGP Repsol Honda Team 2019 di Madrid, terlihat stiker RCB di rear fender Honda RC213V pacuan Marc Marquez dan Jorge Lorenzo.

"Ada 3 part yang dipakai di RC213V yaitu footrest, handgrip dan levelguard," jelas Robby Ganie dari R&D RCB Indonesia.

Menurut Robby, untuk modifikasi Honda ADV150 ini, langkah pertama di-wraping full merah untuk mendapatkan warna khas RCB.

Baca Juga: Gak Disangka Ternyata Cuma Sepela Sebab Honda Vario Mbrebet Gak Bertenaga

Proses pemasangan stiker dilakukan di LIGA stiker di Citra Raya Bitung Tangerang. Ongkos pemasangan stiker ini Rp 900 ribu.

PASANG KALIPER

Dilanjut penggantian kaliper depan-belakang pakai produk RCB type S1 dan S2.

Arief RCB

Combi brake system dikorbankan dibantai, "buat saya gak butuh combi brake, itulah dunia custom yang penting hore," jelas Robby.

Kaliper yang dipakai punya merek RCB untuk Honda BeAT alasannya karena posisi kaliper sama di kiri.

Penggantian kaliper ini braketnya bikin baru, jarak 2 baut 8 mm di ADV 124 mm identik dengan PCX.

Baca Juga: Honda BeAT ADV Harga Terjangkau Bagi Yang Belum Mampu Beli ADV150

Arief RCB

Serupa dengan kaliper belakang bikin braket dengan jarak baut 108 mm berbeda dgn PCX ada diangka 110 mm.

Ketebalan pelat braket 6 mm sesuai aslinya.

MASTER REM

Diteruskan penggantian master rem pakai merek RCB type forged supaya menambah perfoma.

Arief RCB

Tidak ada kesulitan dalam eksekusinya, hanya perlu uang Rp 1,8 juta dan ganti brake hose atau slang rem yang yang panjangnya 200 mm untuk belakang dan 130 mm untuk depan.

Master rem ini sudah include presure switch buat lampu rem.

Baca Juga: Heboh, Penampakan Suzuki Hayabusa Terbaru Bocor, Mesin 1400 cc dan Pakai Sasis Berbeda

Jalur slang rem semua mengikuti aslinya.

Sekilas info tentang pressure switch cara kerjanya dengan tekanan dari minyak rem yang dipicu dari handle rem.

Arief RCB

Berbeda dengan switch konvensional yang ditekan dari handle rem yang posisinya diluar master.

Plus minus pressure switch kalau rusak harus ganti baru, gak bisa di-repair,  plusnya gampang dalam pasangnya.

RAISER SETANG

Lanjut aplikasi raiser setang atau mount bar Yamaha NMAX ke ADV150.

Menurut Robby, tidak ada kesulitan berarti, cuma bikin busing 2 pcs untukk menyesuaikan di komstir ADV.

Arief RCB

Mount bar NMAX ada 4 lubang yang terpakai cm 2 lubang ke ADV150.

Mengapa begitu? Karna di ADV hanya ada 2 lubang untuk pegangan stangnya.

Baca Juga: Polri Sebut Pemilik SIM Lama Bisa Ganti Jadi SIM Pintar, Berapa Biaya Penggantiannya?

Tapi terbukti cukup kuat pakai 2 baut 8 mm dengan mur anti kendor.

Perlu tambahan uang Rp 600 ribu untuk membeli part ini.

Lanjut ke kaca spion, kalau ini PNP ke master rem RCB, dengan kaca anti silau bahan full alloy bisa disetel ke segala penjuru angin.

Arief RCB

Tapi, siapkan dana 900 ribu.

PASANG SOKBREKER

Sokbreker belakang Honda ADV150 panjangnya 395 mm, sedangkan sok RCB yang terpanjang hanya 345 mm punya Yamaha XMAX seharga Rp 3,25juta. 

Arief RCB

Supaya pas tingginya perlu dibuatkan adaptor menyesuaikan panjang sok ADV.

Setelah dipasang jauh lebih tampan dengan sok RCB type DB 5 yg tersedia setelan rebond maupun kompresi.

Tak perlu kuatir adaptornya keliatan sambungan karena ngumpet dibalik knalpot dan di balik filter udara.

Baca Juga: Gak Sabar! Tiga Bulan Lagi Yamaha NMAX Versi Terbaru Diisukan Bakalan Muncul, Bentuknya Sudah Fix?

Selama dipakai on road, adaptor sambungan aman terkendali.

KNALPOT PROLINER

Untuk mendapatkan knalpot tidak ada kesulitan karena memang RCB Indonesia satu grup dengan merek knalpot Pro Liner, R9 dan NOBI.

Arief RCB

"Kali ini pake knalpot Proliner type PRO SV yang bersuara ngebas tidak berisik," jelas Robby yang mengerjakan modif ini hanya 4 hari dengan total biaya Rp 10 juta.

Untuk menebus knalpot tipe ini sediakan duit Rp 1,32 juta.

DIPAJANG DI OTOBURSA

Bagi bikers yang ingin melihat dari dekat, sambangi stand RCB di acara Otobursa Tumplek Blek di Parkir Timur Senayan.

Otomotif
Otobursa Tumplekblek 2019.

Acacaranya berlangsung besok Sabtu 31 Agustus sampai Minggu 1 September 2019.

Penulis : Aong
Editor : Aong




KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular