Yamaha Vega Force Pas Buat Siswa SMA, Total Biaya Kepemilikan Setahun Lebih Murah Dibanding Ongkos Ojek

Ahmad Ridho - Jumat, 25 Oktober 2019 | 14:58 WIB
Yamaha Indonesia
Yamaha Vega Force 2019 warna Metallic Black

MOTOR Plus-online.com - Tahun 2015 lalu, Yamaha kembali merilis salah satu varian bebek andalannya Yamaha Vega Force.

Motor bermesin injeksi ini dinilai cocok untuk masyarakat menengah termasuk siswa SMA.

Secara teknologi, Yamaha Vega Force dibekali mesin berkapasitas kapasitas 114 cc, 4 langkah, SOHC, berpendingin udara dan dilengkapi forged piston sehingga lebih bertenaga dan irit.

Vega Force punya desain striping baru bernuansa “speed” membuat tampilan terlihat lebih sporty, desain speedometer baru dengan indikator perpindahan gigi dan mesin untuk memantau kinerja mesin FI.

Baca Juga: Bukan Supra X, Ini Motor Bebek Termurah dan Paling Irit di Indonesia, 1 Liter Bensin Bisa 55,6 km

Baca Juga: Hasil FP2 MotoGP Australia 2019: Maverick Vinales Gak Terbendung, Valentino Rossi Melorot

Yamaha Vega Force sendiri dibanderol Rp 16 jutaan.

Lalu bagaimana hitungan kepemilikan motor bebek ini jauh lebih murah dibandingkan naik angkot selama satu tahun?

Merujuk dari data Cost of Ownership (biaya kepemilikan) yang menjadi salah satu penilaian di MOTOR Plus Award, tentu saja biayanya memang jauh lebih murah.

Dari data Cost of Ownership MOTOR Plus Award 2019, biaya bensin selama satu tahun menghabiskan biaya sebesar Rp 1.651.079.

Baca Juga: Suzuki Serius Membina Atlit Muda Sepak Bola Indonesia di Liga Kompas Gramedia

Sementara biaya servis motor selama satu tahun sebesar Rp 127.500 dan biaya pajak motor selama satu tahun sekitar Rp 200 ribuan lebih (berdasarkan data internal MOTOR Plus).

Untuk biaya total kepemilikan selama satu tahun (biaya bensin, biaya servis dan biaya pajak) total Rp 2.008. 579.

Yamaha Indonesia
Ilustrrasi Yamaha Vega Force

Sementara perbandingan biaya ongkos pulang pergi menuju sekolah kurang lebih Rp 20 ribuan (naik ojek online).

Ongkos sehari naik ojek online dikalikan selama satu tahun (Rp 20.000 x 365 = Rp 7.300.000).

Baca Juga: Dijamin Murah, Biaya Kepemilikan Suzuki Nex II Per Harinya Masih Pas di Kantong Anak SMA

Masih ada selisih Rp 5.291.421 dari ongkos naik ojek online dibandingkan memiliki motor Yamaha Vega Force.

Nah ternyata merawat motor selama satu tahun biayanya jauh lebih murah dibadingkan bayar ongkos ojek online atau angkutan kota (angkot).

Yamaha Vega Force bisa menjadi pilihan siswa SMA untuk dijadikan kendaraan harian karena biayanya jauh lebih murah.

Tapi perlu diingat lagi, biaya tersebut sebesar Rp 2.008.579 belum termasuk harga Yamaha Vega Force yang dibanderol Rp 16 jutaan.

Baca Juga: Dipesan Ratusan Unit, PLN Pilih Skutik Listrik Gesits Jadi Kendaraan Operasional

Membeli atau memiliki motor baru hanya khusus untuk pelajar SMA yang sudah berusia 17 tahun dan memiliki SIM C.

Jangan lupa selalu gunakan perangkat keselamatan berkendara menuju sekolah seperti helm, jaket dan sarung tangan.

Keep safety riding bro...

Penulis : Ahmad Ridho
Editor : Ahmad Ridho




KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular