Rangka eSAF All New Honda BeAT Suguhkan Kelincahan dan Kenyamanan, Ternyata Ini Rahasianya

Ardhana Adwitiya - Kamis, 23 Januari 2020 | 10:00 WIB
MOTOR Plus/Niko Fiandri
Sasis atau frame eSAF dari Honda

MOTOR Plus-Online.com - All New Honda BeAT diklaim mempunyai berat yang lebih ringan dari BeAT sebelumnya.

Dalam peluncurannya beberapa hari yang lalu (16/1/2020), Honda BeAT terbaru memakai komponen yang sama dengan saudaranya Honda Genio.

Mesin enhanced Smart Power (eSP) baru membuat konsumsi bensin lebih irit dan energi buangnya diperkecil.

Selain itu, rangka All New Honda BeAT jadi kuncinya, enhanced Smart Archuitecture Frame (eSAF).

Baca Juga: All New Honda BeAT Street 2020 Modifikasi Supermoto, Kaki-kaki Ala Honda CRF

Baca Juga: Jadi Honda BeAT 2020 Termahal, Apa Saja Bedanya Deluxe Dibanding Tipe Lain?

Ridho/Motorplus
Proses pembuatan rangka eSAF Honda Genio

Teknologi eSAF Honda dipasang pertama kali di Honda Genio.

Rangka eSAF pada Honda Genio menggunakan proses produksi mutakhir seperti proses press serta laser welding.

Strukturnya dikembangkan untuk meningkatkan stabilitas handling, sehingga sepeda motor mudah dikendarai, ringan, dan nyaman saat bermanuver.

Rangka eSAF ini bahkan mampu memberi pemanfaatan ruang yang semakin efisien.

Baca Juga: 3 Hal Penting yang Wajib Diperhatikan Saat Charging HP di All New Honda BeAT 2020

Penulis : Ardhana Adwitiya
Editor : Aong




KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular