Mantap, Minggu Ini Balap JC Supertrack National Championship 2020 Bakal Diramaikan Pembalap Asal Inggris

Indra Fikri - Senin, 24 Februari 2020 | 16:00 WIB
Istimewa
Minggu ini, balap JC Supertrack National Championship 2020 akan kembali digelar.

MOTOR Plus-online.com - Minggu ini, balap JC Supertrack National Championship 2020 akan kembali digelar.

Bertempat di sirkuit permanen Jaharun Circuit di Jalan Besar Petumbukan Desa Jaharun
Kec. Galang Kab. Deli Serdang, Sumatera Utara.

JC Supertrack National Championship 2020 akan digelar sebanyak 5 putaran.

Putaran 1: 29 Februari-1 Maret 2020
Putaran 2: 18-19 April 2020
Putaran 3: 01-02 Agustus 2020
Putaran 4: 26-27 September 2020
Putaran 5: 21-22 November 2020

Baca Juga: Jaharun Center & Circuit Jadi Satu-satunya Sirkuit Dengan Fasilitas Terlengkap di Sumatera

Baca Juga: Simak! Ini Dia Hasil Jaharun Centre Motocross Seri I, Deli Serdang Sumatera Utara

JC Supertrack National Championship 2020 akan membuka sebanyak 16 kelas.

Yaitu, JC 1 - Bebek Modifikasi 4-tak 125 cc Senior, JC 2 - Bebek Modifikasi 4-tak 110 cc Senior, JC 3 - Sport & Trail Senior.

JC 4 - Bebek Modifikasi 4-tak 125 cc Junior, JC 5 - Bebek Modifikasi 4-tak 110 cc Junior, JC 6 - Sport & Trail Junior.

JC 7 - Bebek Standar 2-tak 110 cc & 4-tak 125 cc Pemula, JC 8 - Bebek Standar 4-tak 110 cc Pemula.

Baca Juga: Lebarkan Sayap, JC Suspension Rambah Ajang Road Race, Nongol di CBR Race Day 2019

JC 9 - Grasstrack Campuran Deli Serdang & Sergai, JC 10 - Grasstrack Campuran Non Kategori Sumut.

JC 11 - Bebek Standar 4-tak 125 cc Pabrikan / RBT1, JC 12 - Bebek Standar Campuran 125 cc Pabrikan / RBT2.

JC 13 - Grasstrack Campuran Lokal Khusus Kec. Galang, JC 14 - Bebek Campuran LOKAL Lokal Khusus Kec. Galang.

JC 15 - MX 250 cc, JC 16 - MX 65 cc.

Baca Juga: Jadi Bos BUMN, Ahok Rupanya Bikers dan Pernah Jadi Pembalap Grasstrack

Balap tanah ini akan diselenggarakan di atas sirkuit yang punya panjang lintasan 1.000-1.500 Km.

Dengan lebar minimum 8 meter dan lebar maksimum 20 meter.

Bukan cuma itu, pembalap asal Inggris, Lewis Cornish juga akan mencoba jalannya balap tersebut.

"Lewis Cornish akan power to power sama Excel di kelas MX2 250 cc. Pada putaran 1, dia hanya mau latihan persiapan untuk putaran ke-2," ucap Rudi, selaku PIC Media.

Istimewa
Lewis Cornish akan berlaga di JC Supertrack National Championship 2020

Baca Juga: Jadi Barang Langka, Ternyata Swing Arm Kawasaki Kaze Jadi Incaran Pemain Grasstrack

Pembalap inggris tersebut merupakan juara FIM Asia Supermoto tahun 2017 dan 2019.

Dia juga juara umum Trial Game Aphalt 2019 kelas FFA 450.

Wuih bakal seru nih, jangan sampai lewatkan putaran 1 JC Supertrack National 2020 yang berlangsung akhir pekan ini, (29/2-1/3/2020).

Penulis : Indra Fikri
Editor : Joni Lono Mulia




KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular