Modifikasi Motor Bajaj Avenger, Ubah Tampang Ala Hampir-Davidson!

Yuka Samudera - Sabtu, 9 Januari 2021 | 18:14 WIB
gaadiwaadi.com
Modifikasi motor Bajaj Avenger, ubah tampang ala Hampir-Davidson!

 

MOTOR Plus-Online.com - Modifikasi motor Bajaj Avenger, ubah tampang ala Hampir-Davidson!

Kalau brother belum awam, Bajaj Avenger adalah salah satu lineup pabrikan Bajaj yang bergaya cruiser.

Nah berkat tampang cruisernya ini, malah terkesan lebih mudah untuk dimodifikasi, apalagi bergaya ala 'Hampir-Davidson'.

Contohnya yang MOTOR Plus temui di salah satu video Youtube di akun Vampvideo ini brother.

Baca Juga: Ada Apa Nih Polisi Buru Para Pemilik Suzuki Thunder dan Bajaj Pulsar

Baca Juga: Naik Haji Pakai Motor, Biker Cimahi Ini Punya Niat Sejak Tahun 2004

Youtube/Vampvideo
Tangki dilebur dengan warna hijau army dan kuning.

Sebuah Bajaj Avenger berhasil dirombak oleh salah satu workshop custom di Delhi, India.

Terlihat dari area tengah hingga ke belakang, Bajaj Avenger ini sudah berubah bentuk rangka sasisnya.

Apalagi yang paling jelas terlihat adalah bagian jok, aslinya Bajaj Avenger masih menggunakan jok tandem.

Namun di modifikasi ini, bagian jok sudah diubah menjadi dua buah layaknya motor 'oldskul' yang punya jok terpisah.

Makin manis berkat penggunaan kulit jok berwarna coklat, aura klasik makin terasa di area ini.

Untuk bagian bodywork, disebutkan bagian tangki mendapat sedikit penyesuaian karena mengikuti rangka sasis yang sudah berubah.

Youtube/Vampvideo
Setang lebar khas motor bergaya bobber.

Ditambah warna kombinasi baru antara hijau army plus kuning yang menguatkan kesan motor klasik militer.

Sepatbornya pun turut terkena ubahan, khususnya di belakang yang dibuat lebih pendek.

Baca Juga: Modifikasi Motor Honda CT125 Mirip Gold Wing, Siap Diajak Trabas Alam

Agar kesan gagah di area kaki-kaki keluar, ban bawaan diganti dengan ban bertapak dual purpose yang lebih lebar.

Nah untuk setang, juga diganti dengan setang custom lebar yang bikin riding position bakalan terlihat 'sombong'.

Youtube/Vampvideo
Pakai lampu LED Daymaker bulat.

Plus di bagian ujung setang ditambah lampu sein bar end yang ciamik.

Lampu utamanya juga sudah berganti dengan LED daymaker bulat.

Terakhir, selongsong knalpot full system Assault Barrel Exhaust terpasang biar suara mesin ikutan gahar ketika dipakai riding.

Secara singkat, Bajaj Avenger ini memang hanya bermain di tampilan visualnya saja.

Youtube/Vampvideo
Assault Barrel Exhaust terpasang agar suara motor makin gahar.

Bicara soal mesin, Bajaj Avenger Street 220 ini mengambil tenaga dari mesin 220cc, silinder tunggal, DTS-i, dan berpendingin oli.

Basis mesinnya sama dengan Bajaj Pulsar 220 yang sempat beredar di tanah air.

Baca Juga: Meluncur Motor Sport Baru Mirip Honda MegaPro, Harganya Murah Banget!

Data Modifikasi

Motor: Bajaj Avenger Street 220
Konsep: Bobber ala Harley Davidson
Jok: Custom two pieces, kulit jok coklat
Tangki: Custom, repaint warna hijau army dan kuning
Ban: Dual purpose
Stang: Custom
Headlamp: LED daymaker bulat
Knalpot: Assault Barrel Exhaust

 

 

 

Source : Gaadiwaadi.com
Penulis : Yuka Samudera
Editor : Ahmad Ridho




KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular