Modifikasi Motor Honda Grom, Kecil Sangar Siap Diajak Garuk Tanah

Ardhana Adwitiya - Selasa, 23 Februari 2021 | 15:25 WIB
Visordown.com
Modifikasi motor Honda Grom, body kecil tampang sangar siap diajak garuk tanah.

MOTOR Plus-online.com - Modifikasi motor Honda Grom, bodi mungil tampang sangar siap diajak garuk tanah bro.

Motor mungil Honda Grom resmi diluncurkan di Thailand pada bulan Oktober 2020 lalu.

Honda Grom terbaru punya konsep "Mod It Yourself" yang artinya bisa diubah sesuka hati.

Hal tersebut dapat dilihat dari adanya 6 bulatan di samping bodi yang merupakan baut untuk melepas cover body.

Baca Juga: Motor Listrik Mini Berjuluk Tromox Mino, Garapan Startup Asal China

Baca Juga: Motor Baru Honda Grom, Body Imut Mesin Sangar Banyak Fitur Canggih, Dijual Seharga Yamaha NMAX

Dengan konsep ini, brother bisa mengubah tampilan Honda Grom menjadi lebih menarik.

Honda sendiri menyediakan tiga macam tampilan untuk Grom, yakni Motard, Scrambler atau Adventure.

Namun kali ini paket cover body Honda Grom terbaru dibuat K-Speed dari Thailand.

Dengan paket cover body dari K-Speed ini tampilan Honda Grom jadi motor trail kekar, pokoknya off-road banget deh.

Baca Juga: Kecil-Kecil Sangar, Honda Grom 2021 Resmi Meluncur, Harganya Setara Yamaha NMAX

Apalagi tersemat ban tahu yang membalut pelek 12 inci Honda Grom.

K-Speed menyebut paket cover body ini dengan nama Super Grom.

Tulisan Super Grom juga terlihat pada side box atau dibawah jok.

Paket Super Grom dari K-Speed sudah termasuk knalpot Diablo, jok, hand guard, cover tangki, cover fork.

Visordown.com
Paket body kit Honda Grom dari K-Speed

Baca Juga: Wuih Begini Tampang Kembaran Honda Grom 125, Berbekal Mesin 150 Cc, Harganya Murah Meriah

Lalu ada under cowl, kabel rem, setang, lampu belakang LED 3 in 1, dan rumah lampu depan lengkap dengan sepatbor tambahan.

Dikutip dari Visordown.com, K-Speed menjual paket body kit ini dengan harga 27.900 Baht atau sekitar Rp 13 jutaan (1 Baht = Rp 468.74, per 23 Februari 2021).

Sekedar informasi tambahan, Honda Grom 2021 tipe STD dibanderol 69.900 Baht atau sekitar Rp 32,8 jutaan.

Sedangkan untuk Honda Grom tipe ABS dijual 77.400 Baht atau sekitar Rp 36,3 jutaan.

Source : Visordown.com
Penulis : Ardhana Adwitiya
Editor : Aong




KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular