Polisi Akan Pakai Kamera Tilang Elektronik Portable, Dipasang di Mana?

Fadhliansyah - Rabu, 17 Maret 2021 | 20:15 WIB
Korlantas.polri.go.id
Gambar ilustrasi. Polisi Akan Pakai Kamera Tilang Elektronik Portable, Dipasang di Mana?

“Bentuknya bisa helmet cam, bisa dash cam dan bisa body cam. Nah nanti yang ini yang sedang kita coba, karena kita berharap helmet, dase dan body cam ini kemudian bisa langsung terhubung dengan database ranmor dan juga bisa terhubung dengan TMC,” katanya.

Sambodo menjelaskan, kamera ETLE portable juga dapat melihat situasi pada saat adanya aksi unjuk rasa.

“Jadi nanti situasi lalu lintas ketika unjuk rasa, anggota tinggal pasang body cam-nya, kemudian apa yang terjadi situasi unjuk rasa itu kemudian bisa langsung terpantau di Traffic Management Centre yang ada di Polda,” katanya.

Pemasangan ETLE portable tersebut rencananya bakal dilaunching pada 23 Maret 2021 berbarengan dengan launching ETLE secara nasional.

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Polda Metro Jaya Berencana Pakai Kamera ETLE Portable"

Source : Kompas.com
Penulis : Fadhliansyah
Editor : Aong




KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular