Tinggalkan Balap Motor Bebek, Ini Line Up Pembalap Yamaha Racing Indonesia Di ARRC 2021

Indra Fikri - Jumat, 30 April 2021 | 20:05 WIB
Yamaha Racing Indonesia
Tinggalkan balap motor bebek kelas Underbone 150 cc (UB150), ini dia line up pembalap tim Yamaha Racing Indonesia (YRI) di balap ARRC 2021.

Baca Juga: Mantap, Tim Yamaha Racing Indonesia Serahkan Hadiah Balap Ketahanan Untuk Yatim Piatu

"M. Faerozi, Anggi Setiawan, Wahyu Nugroho dan Aldi Satya Mahendra akan tampil di kelas AP250 dan Supersports 600 dengan spirit Yamaha Semakin di Depan!" lanjutnya.

"Partisipasi mereka merepresentasikan keberhasilan pembinaan berjenjang yang dilakukan Yamaha Indonesia yang dijalani 4 racer itu baik di tingkat nasional hingga mencapai level internasional di ARRC," kata Morimoto.

"Berbekal skill dan pengalaman mereka serta dukungan dari YIMM, kami yakin target kami dapat tercapai dalam 6 seri ARRC,” ungkapnya.

”Terima kasih kepada Yamaha yang telah memberikan kepercayaan saya kembali bergabung dengan tim Yamaha Racing Indonesia dan balapan di kelas Supersports 600cc ARRC," bilang Feroz Kuncir, sapaan akrab M. Faerozi.

Baca Juga: Mantap, Yamaha Racing Indonesia Pastikan Pembalap Indonesia Turun di Balap Ketahanan Suzuka 4 Hours 2019

"Di tahun ini saya sudah melakukan beberapa latihan terutama lebih ke latihan fisik dan latihan motor menggunakan YZF-R6," tambahnya.

"Di tahun 2020, kompetisi hanya berjalan satu seri dan itu tidak memuaskan saya sama sekali," ungkap Feroz.

"Tahun ini saya akan berusaha semaksimal mungkin memberikan yang terbaik untuk Indonesia,” sambungnya.

“Saya mengucapkan terima kasih kepada Yamaha dan tim Yamaha Racing Indonesia yang masih mempercayai saya membalap di kelas AP 250 cc," ucap Anggi Setiawan.

Penulis : Indra Fikri
Editor : Indra GT




KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular