Wow, Spare Part dan Aksesoris Motor RCB Jadi Sponsor MotoGP Trans7

Ardhana Adwitiya - Selasa, 14 September 2021 | 20:45 WIB
RCB
Wow, spare part dan aksesoris RCB jadi sponsor live Race MotoGP di Trans 7

MOTOR Plus-online.com - Wow, spare part dan aksesoris motor RCB jadi sponsor live Race MotoGP di Trans7.

Pada tahun ini gelaran balap motor bergengsi MotoGP kembali diselenggarakan di beberapa
negara.

Perubahan kalender MotoGP 2021 pun terjadi beberapa kali akibat pandemi Covid-19.

Untuk Indonesia sendiri, pada tahun ini masih belum bisa menjadi tuan rumah karena persiapan prasarananya belum matang seratus persen.

Indonesia menyiapkan sirkuit khusus buat pelaksanaan MotoGP, yaitu sirkuit Mandalika yang berlokasi di Lombok, Nusa Tenggara Barat (NTB).

Namun begitu, para fanatikan MotoGP di Indonesia tidak perlu kawatir.

Karena kemungkinan pada 2022 mendatang, MotoGP Indonesia akan diselenggarakan di Sirkuit Mandalika.

Hal itu juga disampaikan Dorna Sports selaku pihak penyelenggara MotoGP.

Baca Juga: Enggak Cuma di Arena Balap, Pelek RCB SP522 Juga Primadona di Dunia Modifikasi

Baca Juga: Wuih, RCB SP 522 Menjadi Pelek Favorit di Ajang Balap Drag Bike

Meski sekarang masih belum bisa melihat secara langsung balap MotoGP, tapi brother masih bisa menonton siaran langsung (live) di televisi swasta nasional.

Yah stasiun televisi swasta nasional yang punya ‘hak siar’ untuk bisa menayangkan secara live balap MotoGP adalah Trans 7.

Selain pabrikan motor Yamaha Indonesia, part aksesoris RCB asal Malaysia juga menjadi sponsor acara live MotoGP di Trans 7.

Dan ini menjadi nilai lebih buat RCB, yang memang selama ini part RCB yang di Indonesia sendiri di distribusikan oleh PT. Enwan Multi Partindo (N1).

RCB
Brand produk RCB sponsor live MotoGP di Trans7

Baca Juga: Ternyata Ini Alasan Pelek Racing Boy Wajib Dipakai di Balap Road Race MotorPrix dan OnePrix 2020

Sudah cukup kondang nama brand RCB di dunia balap Nasional maupun Asia.

Keikutsertaan RCB menjadi sponsor di live MotoGP, bukan hanya sebagai sarana promosi saja.

Melainkan sebagai pembuktian jati diri, kalau part aksesoris RCB ini memang sudah identik
dengan dunia balap.

Karena banyak dari part aksesoris RCB yang dipakai di motor balap tim-tim papan atas.

Baca Juga: Wow! RCB, Proliner dan UMA Adakan Kontes Seru Di Indoclub Championship

Seperti Sport Rim SP522, suspensi model DB 2 Line Series, Master Brake Pump S1, E2 dan E3, serta tak lupa caliper RCB.

Nah buat brother pecinta RCB dimanapun berada, ikuti terus siaran live MotoGP di Trans 7.

MotoGP Trans 7 dipandu oleh Lucy Wiryono selaku presenter, dan dikomentatori oleh Joni Lono Mulia wartawan senior dari MOTOR Plus.

Pastinya ikut bangga, karena part aksesoris RCB menjadi sponsor di acara live MotoGP yang disiarkan langsung di Trans 7.

Nah biar kalian tidak ketinggalan melihat langsung balap MotoGP di Trans 7, ini informasi
jadwalnya ya:

- MotoGP San Marino: 17-19 September

- MotoGP Amerika Serikat: 1-3 Oktober

- MotoGP Emilia-Romagna 22-24 Oktober

- MotoGP Algarve: 5-7 November

- MotoGP Valencia: 12-14 November

Source : RCB (Racing Boy)
Penulis : Ardhana Adwitiya
Editor : Joni Lono Mulia




KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular