Vespa ET4 Cuma Diproduksi Sebentar, Harganya Bikin Dompet Bergetar

Ardhana Adwitiya - Minggu, 7 November 2021 | 14:28 WIB
Rangga/otomotifnet.com
Motor Vespa ET4 hanya diproduksi sebentar, masih diburu bikers termasuk kolektor, harganya bisa bikin dompet menjerit.

Bila dilihat detailnya, ternyata ada dua varian Vespa ET4 yang dirilis di Indonesia.

Secara sekilas sih sama-sama aja, tapi perbedaan utamanya ada di logo atau emblem.

Yup, sebenarnya ada Vespa ET4 yang pakai emblem logo Cung, ada juga yang pakai emblem P/ (P Coret).

Untuk emblem logo Cung keluar tahun 2001 dan 2002, sementara untuk logo P/, dirilis tahun 2003 sampai 2005.

Baca Juga: Gak Pakai Lama, Motor Baru Vespa Limited Edition Langsung 'Digoreng' Harganya

Menariknya lagi, sistem pengabutan Vespa ET4 masih menandalkan karburator.

Karburator untuk Vespa ET4 juga ada dua tipe.

Untuk keluaran awal pakai karburator Dellorto model skep, sedangkan untuk 2002 akhir sampai 2005 pakai karburrator Walbro model vakum.

Kerennya lagi, sudah banyak pemilik Vespa ET4 yang melakukan modifikasi.

Baca Juga: Motor Baru PT Piaggio Indonesia 10th Anniversary Vespa Sprint 150 i-get Limited Edition Dirilis

Penulis : Ardhana Adwitiya
Editor : Aong




KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular