Produk Honda Selain Motor dan Mobil, Ternyata Juga Bikin Pesawat Jet Pribadi

Ilham Ega Safari - Senin, 18 Juli 2022 | 11:55 WIB
Honda-Indonesia.com
Produk Honda Selain Motor dan Mobil ternyata pesawat HondaJet.jpg

Pesawat jet pribadi buatan Honda ini diberi nama Honda HA-420 HondaJet.

Pesawat pribadi HondaJet yang pertama kali digagas oleh Michimasa Fujino, President & CEO Honda Aircraft Company.

Honda-Indonesia
Michimasa Fujino

Pada 1986, Michimasa Fujino merupakan lulusan sarjana Teknik Penerbangan dari Universitas Tokyo.

Setelah lulus kuliah Michimasa Fujino bekerja di Honda 3 tahun bagian produksi movil sebelum dipindahkan ke Pusat Riset Teknologi di Tokyo untuk proyek pesawat Honda.

Proyek pesawat Honda berlangsung naik turun di tengah krisis ekonomi Jepang pada 1990, dan pada 1997 Fujino memutuskan pindah ke Amerika untuk studi pesawat.

Pada tahun 2003, Honda berhasil membuat prototype pesawat dan melakukan uji coba terbang selama 1 jam di Bandara Internasional Piedmont Triad, Greensboro, Amerika.

Honda pada tahun 2006 baru mengkomersilkan produk pesawat Honda H-420 HondaJet nya setelah mengikuti National Business Aviation Association di Florida, Amerika dan mendapat 100 pesanan.

Baca Juga: Motor Baru Buatan Cina Mirip Honda Rebel 500, Lebih Murah Dan Lebih Bertenaga 

100 pesawat itu baru sampai ke pembeli di tahun 2015 usai mendapat sertifikasi dari Federal Aviation Administration.

Kini, pesawat HondaJet sudah terjual lebih dari 150 unit di Amerika, Asia Tenggara, Cina, Timur Tengah, India dan Jepang.

Pencapaian tersebut semakin mengukuhkan HondaJet sebagai jet ringan yang paling banyak terjual di kelasnya pada tahun 2017, 2018 dan 2019.

Nah, itu dia brother beberapa produk Honda selain motor dan mobil, brother tertarik beli yang mana ? mesin kapal atau HondaJet ?.





KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular