Suzuki Segera Rilis V-Strom 1050 2023, Motor Adventure Baru Bermesin Gede

Erwan Hartawan - Jumat, 9 September 2022 | 12:00 WIB
RESPONSE.jp
Motor baru Suzuki V-Strom 1050 2023

Selain itu terdapat sistem kontrol elektronik SIRS (Suzuki Intelligent Ride System) yang telah diperbaharui.

Selanjutnya, instrumen meter layar TFT berwarna ukuran 5 inci yang menampilkan berbagai informasi termasuk status pengaturan SIRSi.

Layar selengkap ini tentu akan dibutuhkan saat pengendara melakukan touring jarak jauh.

Sedangkan untuk varian V-Strom 1050DE yang baru telah menambahkan mode G khusus ke sistem kontrol traksi, serta mode menon-aktifkan ABS pada rem belakang. Bicara soal fitur, terdapat peningkatan stabilitas kemudi di jalan tak beraspal.

Terdapat pula crash guard berupa besi di area mesin dan bagian bawah.

Selain itu, terdapat roda besar ukuran 21 inci yang dipasang di depan, dan ban pola kotak-kotak juga tersemat untuk ban depan dan belakang.

Jika melihat model lama, V-Strom 1050 terbaru lebih lebar sekitar 20 mm ke kiri dan kanan.

Adapun setang memiliki kinerja yang bisa menyerap goncangan lebih baik.

Baca Juga: Modus Penimbun Pertalite Ternyata Pakai Tangki Modifikasi atau Tangki Motor Suzuki Thunder

Di atas kertas, Suzuki V-Strom 1050 mengusung mesin berkapasitas 1.037 cc V-twin dengan tenaga sebesar 107,4 tk pada 8.500 rpm dan torsi 100 Nm pada 6.000 rpm.

Sayangnya untuk harga belum mendapat bocoran dari Suzuki.

Source : Response.jp
Penulis : Erwan Hartawan
Editor : Indra GT




KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular