Wisata Edukasi Safety Riding di SMK Mitra Industri MM2100 Terbuka Untuk Pelajar Sekolah Lain

Indra Fikri - Rabu, 19 Oktober 2022 | 19:00 WIB
AHM
Wisata edukasi safety riding di SMK Mitra Industri MM2100 terbuka untuk pelajar sekolah lain.

MOTOR Plus-online.com - Kegiatan wisata edukasi safety riding AHM di SMK Mitra Industri MM2100 terbuka untuk pelajar sekolah lain.

Wisata edukasi safety riding ini dijalankan perdana oleh SMK Mitra Industri MM2100, Cikarang, Bekasi, Jawa Barat, pada (19/10).

Kegiatan ini terbuka untuk pelajar dari berbagai sekolah yang berminat belajar tentang keselamatan berkendara di sekolah yang berfasilitas lengkap seperti Safety Riding Lab Astra Honda.

SMK Mitra Industri MM2100 merupakan salah satu sekolah binaan PT Astra Honda Motor (AHM) yang tergabung dalam Sekolah Satu Hati yang memiliki fasilitas mumpuni sebagai salah satu bagian program ekstrakurikuler sekolah.

Pada bidang keselamatan berkendara, sekolah ini menjadi sekolah binaan pertama yang memiliki Lab Safety Riding Astra Honda.

Lab tersebut dilengkapi dengan simulator Honda Riding Trainer, area praktik, lab audio visual, serta Duta Safety Riding yang terdiri dari siswa dan guru didikan Astra Honda Safety Riding Instructor.

Yayasan AHM sendiri mengajak sejumlah perwakilan media untuk menjadi bagian dari pengenalan Wisata Edukasi Satu Hati.

Edukasi ini dikemas secara unik dan menarik melalui serangkaian program layaknya pelajar sekolah yang dievaluasi melalui rapor hasil uji pemahaman keselamatan berkendara.

Baca Juga: Yayasan AHM Gelar Edukasi Safety Riding dengan Menyenangkan di Safety Riding Lab AHM

Seluruh materi pembelajaran langsung diberikan oleh Duta Safety Riding sekolah yang telah dilatih oleh AHM.

Para peserta akan mendapatkan tantangan uji pengetahuan etika berlalu lintas, menaklukkan berbagai kondisi jalan dengan aman melalui simulator berkendara Honda Riding Trainer (HRT), hingga unjuk kemampuan berkendara melalui berbagai rintangan.

Penulis : Indra Fikri
Editor : Aong




KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular