Uang di Bawah Jok Motor Raib, Rp 13 Juta Melayang Digondol Maling Cuma Tiga Menit!

Yuka Samudera - Sabtu, 24 Desember 2022 | 13:02 WIB
Tribunnews.com
Ilustrasi. Apes, uang Rp 13 juta di bawah jok motor habis digondol maling dalam waktu tiga menit!

Tribun Timur/Muhammad Agung
Tangkapan layar rekaman CCTV saat maling membobol jok motor dan mencuri uang senilai Rp13 juta di Klinik Al Fatih Jl Bapertarum, Kecamatan Binamu, Kabupaten Jeneponto, Sulawesi Selatan, Kamis (22/12/2022)

Pada saat itu, ia kemudian menuju Bank BRI mengambil tabungannya senilai Rp 5 juta.

Asyuni lalu pergi ke Klinik Al Fatih untuk mengambil antrian berobat dan menyimpan uangnya di jok motor.

"Sampai di klinik saya mau turun dari motor saya kemas-kemas barangku dan saya simpan di jok motor, habis itu masuk di klinik," ceritanya.

Ia tidak menyangka, uang hasil usaha counternya bakal hilang sekejap mata.

"Habis ambil nomor antrian sekitar 3 menit, cuma kemarin kesalahan saya, itu pas keluar di klinik Al Fatih, kulupa buka jok motor karenakan di atasnya uang ku jaket, makanya saya pastikan aman," ujarnya.

Ketika dirinya pulang ke rumah, ia tak sempat singgah di suatu tempat.

Baca Juga: Salut, Pembalap MotoGP Marc Marquez Sumbangkan Uang Rp 1,6 Miliar Demi Niat Mulia

Tetapi yang bikin ia kaget, saat membuka jok motornya dan melihat uangnya sudah raib.

"Setelah itu saya langsung pulang ke rumah tidak singgah-singgah, habis itu saya turun dari motor mau ambil uang, sudah tidak ada," ucapnya.

Ia pun meminta bukti rekaman CCTV dan telah kejadian ini ke pihak berwajib.

Ia juga berharap agar pelaku segera diungkap.

"Sudah semua pak, tapi itulah bahasanya polisi saling pengertian," ungkapnya.

Artikel ini telah tayang di Tribuntoraja.com dengan judul "Hanya Tiga Menit Ditinggal, Uang Rp 13 Juta Raib di Bawah Jok Motor"

Source : Tribuntoraja.com
Penulis : Yuka Samudera
Editor : Ahmad Ridho




KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular