Modifikasi Motor Harley-Davidson Aluminium Bagger Di IIMS 2023, Bodinya Enggak Main-main

Ardhana Adwitiya - Minggu, 19 Februari 2023 | 16:30 WIB
Ardhana Adwitiya/MOTOR Plus-online
Modifikasi motor Harley-Davidson Electra Glide jadi aluminium bagger tampil di IIMS 2023.

"Lampu depan daymaker, belakang handmade menggunakan akrilik, dan lampu indikator juga handmade," katanya.

AMS Garege memang dikenal sebagai bengkel custom spesialis body aluminium, makanya modifikasi motor ini enggak dilapisi cat lagi.

"Untuk body aluminium, pengerjaannya butuh waktu 8 bulan," ungkap Ajus.

 "Pengerjaan dan Raw finishing, dikombinasikan dengan hand polished dan sentuhan terakhir dengan silver leaf," jelasnya.

Ajus/AMS Garage
Modifikasi Harley-Davidson Electra Glide, Raw finishing dikombinasikan dengan hand polished dan sentuhan terakhir dengan silver leaf

"Cukup RAW finishing, sesuai dengan identitas AMS Garage selama ini," lanjut Ajus.

Motor custom ini diberi nama Jatayu, yang dalam kisah pewayangan artinya burung Garuda.

"Namanya Jatayu karena mirip dengan burung Garuda," beber Ajus.

Kalau ngomongin aluminium bagger, konsep ini sebenarnya sudah banyak di luar negeri.

Namun kalau di Indonesia, Ajur dan AMS Garage jadi orang pertama yang membuat konsep ini di Tanah Air.

Kalau brother mau lihat modifikasi motor Harley-Davidson aluminium bagger ini, bisa langsung datang ke IIMS 2023

Penulis : Ardhana Adwitiya
Editor : Joni Lono Mulia




KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular