Motor Injeksi Terendam Banjir, Begini Cara Membersihkan ECU Biar Enggak Korslet

Isal,Indra Fikri - Kamis, 2 Maret 2023 | 20:14 WIB
Istimewa
Ilustrasi ECU. Begini cara membersihkan ECU usai motor injeksi terendam banjir.

MOTOR Plus-online.com - Motor injeksi terendam banjir, berikut ini tips membersihkan ECU agar enggak korslet.

Electronic Control Unit (ECU) biasanya akan dipenuhi kotoran usai terendam dari banjir.

Segera bersihkan ECU jika dipenuhi kotoran dan air pasca kebanjiran.

"Sebab beberapa motor enggak mau hidup jika soket pada kabel dan pin connector ECU terdapat kotoran dan sisa-sisa air dari banjir," buka Pardiman, Kepala Mekanik Takutic Motor dikutip dari GridOto.com.

Untuk membersihkannya, langkah pertama, brother harus melepas ECU dari soketnya secara perlahan.

Untuk melepas ECU dari soketnya biasanya terdapat pengait, tekan untuk membuka sampai berbunyi "click".

"Walaupun sudah didesain kedap air, setelah terendam air biasanya di dalam soket dan pin di ECU ada sedikit kotoran berupa tanah dan air," sambungnya.

"Kotoran dan air itu membuat pin connector ECU-nya tidak bisa terhubung dengan soket dengan sempurna, efeknya ECU-nya tidak bekerja karena tidak terkoneksi," ucap Pardiman.

Baca Juga: Begini Cara Membersihkan Sensor di Motor Injeksi Usai Terendam Banjir

Jika ECU enggak terkoneksi, efeknya motor injeksi enggak mau hidup.

Setelah itu jangan lupa bersihkan kotoran dan sisa air pada soket dan pin connector ECU.

Penulis : Isal
Editor : Aong




KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular