Tampil Sempurna di Pramusim, Marc Marquez Angkat Tangan Kejar Francesco Bagnaia

Erwan Hartawan - Jumat, 24 Maret 2023 | 15:25 WIB
Ducati Motor Holding SpA, HRC
Marc Marquez ogah targetkan kejar Francesco Bagnaia

Saat ini masalahnya berada pada motor Honda yang dianggap masih kalah jauh dari pabrikan lainnya.

Terbukti pada tes terakhir saja yang berlangsung di Portimao pada pertengahan Maret ini, Ducati masih mendominasi.

Sementara Francesco Bagnaia sukses keluar sebagai pembalap tecepat dari tes tersebut.

Dengan situasi seperti ini, Marquez tak bisa berbuat banyak untuk seri pembuka MotoGP

"Saat ini kami tidak bisa memikirkan tentang podium atau kemenangan," ungkap Marquez dikutip dari Crash.

"Pecco adalah favorit dan kami terlalu jauh di belakangnya untuk memikirkan cara menghentikannya."

"Ducati memiliki motor yang sangat bagus, terutama di tangan Pecco. Kami jauh dari Ducati dan terlebih lagi dari Pecco."

Baca Juga: Fakta MotoGP Portugal 2023 Bikin Sejarah Baru, Pertama Kalinya Ronde Pembuka Eropa Sejak 2006

"Ini karena kesulitan yang kami lalui, kami bukan kandidat untuk gelar saat ini."

"Tapi ambisi saya sama dengan 2013, dan berjuang untuk menemukan posisi terbaik pada setiap balapan." jelas Marquez.

Penulis : Erwan Hartawan
Editor : Ahmad Ridho




KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular