Puluhan Motor dan Remaja Diciduk Polisi, Diduga Hendak Balap Liar

Albi Arangga - Sabtu, 1 April 2023 | 13:00 WIB
Kompas.com
Ilustrasi polisi melakukan patroli guna mencegah balap liar.

MOTOR Plus-Online.com - Lantaran diduga hendak balap liar, puluhan motor beserta para remaja langsung diciduk polisi.

Gerebek para joki balap liar ini dilakukan oleh Polsek Panongan, Tangerang, Banten, pada Rabu (28/3/2023) hingga Kamis (28/3/2023) dini hari.

Polsek Panongan yang dibantu aparat TNI yakni Koramil Panongan melakukan operasi cipta kondisi.

Adapun sasarannya yakni curat, curas, curanmor, geng motor, premanisme, narkoba, miras, balap liar dan kerumunan massa, perang sarung, perang petasan.

"Dalam operasi cipkon kami mengamankan 29 orang remaja yang diduga terlibat aksi balap liar di Jalan Baru Lugano kawasan Citra raya Panongan," kata Kapolsek Panongan IPTU Hotma Manurung dalam keterangannya, Sabtu (1/4/2023).

Polisi juga mengamankan puluhan motor yang digunakan para remaja tersebut untuk balapan liar.

"Kami mengamankan 22 unit kendaraan motor roda dua tanpa kelengkapan surat surat," kata Hotma.

Rencananya, polisi memanggil keluarga atau orangtua dari 29 remaja tersebut untuk diberikan bimbingan.

Baca Juga: Tinggal Kenangan Pose Sangar Irjen Fadil Imran Naik Motor Balap Liar di Kemayoran

"Kami menyampaikan pesan kepada orangtuanya agar melakukan pengawasan kepada anaknya agar tidak mengulangi aksi balap liar, kata Hotma.

Pesan itu disampaikan karena aksi balap liar bukan hanya berbahaya melainkan juga sangat menganggu ketertiban umum.

Untuk itu, 29 remaja harus membuat surat pernyataan agar tidak mengulangi perbuatannya.

"Remaja tersebut membuat surat pernyataan tidak mengulangi perbuatannya kembali dan wajib lapor ke Polsek Panongan," ujar Hotma.

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Diduga Bakal Balap Liar, 29 Remaja Beserta 22 Motor Diamankan Polisi"

Penulis : Albi Arangga
Editor : Ahmad Ridho




KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular