Modal Rp 8 Ribu Bikin Motor Keyless Anti Maling dan Nggak Nginep di Parkiran

Didit Abdillah - Sabtu, 5 Agustus 2023 | 17:53 WIB
DAB/MOTOR Plus
Motor Keyless harus perhatikan kondisi baterai biar enggak menyusahkan diri sendiri

MOTOR Plus-Online.com - Ramai belakangan beredar pelaku curanmor yang menjelaskan kalau motor keyless lebih sulit dicuri. 

Para pelaku curanmor lebih sering membobol motor yang masih menggunakan anak kunci konvensional daripada yang menggunakan remote. 

Jika memang mendapatkan motor keyless, maka akan lebih mudah jika dijual 'kiloan' alias dijual pretelan, tidak utuh satu motor. 

Ini juga menunjukkan kalau motor keyless punya keamanan lebih tinggi dibandingkan motor yang menggunakan kunci konvensional. 

Namun remot dari motor keyless juga perlu diperhatikan kondisinya, khususnya baterai. 

Para pengguna motor keyless kerap tidak mematikan remote, sehingga posisinya selalu stand by yang lebih membuat boros baterai. 

Jika memang motor sudah susah menyala, meskipun sudha didekati dengan remotnya, itu ada indikasi kalau baterai remot sudah mulai melemah dan harus diganti. 

Kalau tidak segera diganti, maka motor bisa susah dinyalakan dan bisa saja menginap di parkiran. 

"Karena masa pakai baterai remot motor keyless itu paling lama dua tahun, kalau sudah lebih, pasti sudah susah menangkap sinyal," ujar Service Advisor AHASS Berdikari Motor Pamulang, Muhammad Fikri.

Baca Juga: Peringatan Kapolri Langsung Direspon, Ujian Praktik SIM Anti Ribet dengan Lintasan Baru

Penulis : Didit Abdillah
Editor : Aong




KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular