Marc Marquez Kibarkan Bendera Putih Di MotoGP 2023, Biar Lebih Strong Di Musim Depan

Joni Lono Mulia - Sabtu, 12 Agustus 2023 | 10:15 WIB
Box Repsol
Marc Marquez kibarkan bendera putih di MotoGP 2023 demi lebih strong di MotoGP musim depan, kok bisa?

MOTOR Plus-online.com - Marc Marquez kibarkan bendera putih di MotoGP 2023 setelah mencatat nihil poin di balapan MotoGP Inggris 2023, meski begitu dia janji obrak-abrik musim depan.

Pembalap Repsol Honda Team Marc Marquez mengungkapkan dirinya menyerah dalam persaingan titel juara dunia MotoGP 2023.

Pembalap kelahiran 17 Februari 1993 itu sebenarnya bertekad menjadikan MotoGP 2023 momentum kembali dirinya memburu titel juara dunia MotoGP.

Apalagi, Marc Marquez mengaku optimistis banget di awal musim MotoGP 2023 setelah kondisi cedera tulang lengan atas (humerus) kanan yang membekapnya sejak 2020.

Cedera yang membuat Si Semut julukan Marc Marquez tak bisa ada di kondisi terbaiknya.

"Sayangnya kondisi fisik saja tidak jaminan target di musim ini berjalan mulus," beber Marc Marquez.

Tidak mulus karena Marc Marquez mengalami serentetan insiden crash yang kemudian dihujani cedera demi cedera.

"Di sisi lain performa motor MotoGP juga tidak seperti yang kami harapkan bisa kompetitif di musim ini," imbuh pembalap identik dengan angka 93 itu.

Alhasil, Marc Marquez di paruh pertama MotoGP 2023 tidak menggasak poin alias nihil di Main Race.

Baca Juga: Tidak Sangka Marc Marquez Pernah Pipis Pas Balapan MotoGP, Masih Pakai Racing Suit Lengkap

Source : Berbagai sumber
Penulis : Joni Lono Mulia
Editor : Joni Lono Mulia




KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular