MOTOR Plus-Online.com - Pedangdut Via Vallen ramai dibicarakan karena sang adik.
Adik Via Vallen diduga menggelapkan motor Honda Vario, rumah pedangdut di Sidoarjo digeruduk massa.
Mengutip Kompas.com, belasan orang mendatangi rumah pedangdut terkenal itu diDesa Kalitengah, Kecamatan Tanggulangin, Sidoarjo, Jawa Timur (Jatim), Senin (22/4/2024).
Kejadian ini dibenarkan Kapolsek Tanggulangin Kompol I GP Atma Giri.
"Rekan-rekan dari aliansi yang mendatangi rumah beliaunya (Via Vallen)," ujar Atma ketika dihubungilewat telepon, Selasa (23/4/2024).
"Kami berusaha untuk mediasi, ternyata dari pihak keluarga Via Vallen termasuk adiknya tidak bisa datang," lanjutnya.
Penasihat hukum Aliansi Arek Sidoarjo, Bramada Pratama Putra membenarkanaksi tersebut dilakukan kelompoknya.
Hal ini karena salah satu anggota, Adyt merasa dirugikan oleh adik Via Vallen.
Baca Juga: Via Vallen Sah Dinikahi Chevra Yolandi, Maharnya Pakai Mata Uang Euro Setara Harga Honda Scoopy
Editor | : | Ahmad Ridho |