MOTOR Plus-online.com - Penampilan Marc Marquez di MotoGP Prancis masih jadi perbincangan banyak orang.
Bagaimana tidak, pembalap yang start dari grid ke-13 itu sukses comeback dan dua kali meraih podium dua.
Tepatnya pada balap Sprint dan Main Race MotoGP Prancis di Sirkuit Le Mans akhir pekan kemarin (11-12/5/2024).
Hasil itu pun mendapat sorotan dari Ducati Corse General Manager, Luigi Dall'Igna.
Pria yang akrab disapa Gigi Dall'Igna itu bilang kalau Marquez finis P2 sama dengan sebuah kemenangan.
"(Marc) Marquez menegaskan kemajuan cemerlang yang ia capai, langkah besar membawa Ducati-nya dari start grid ke-13 hingga menaklukkan posisi kedua, yang dianggap sebagai kemenangan," ucap Gigi Dall'Igna dikutip dari Ducati.com.
"Dia kini terus berada di depan, berebut podium," sambungnya.
"Dengan balapan yang luar biasa, ia mengulangi posisi kedua yang diraihnya pada hari Sabtu, setelah babak kualifikasi yang mengecewakan," tambah bos Ducati itu.
Tak hanya itu, Gigi Dall'Igna juga menyoroti performa pembalap pabrikan Ducati Lenovo Team, Francesco Bagnaia.
Penulis | : | Ardhana Adwitiya |
Editor | : | Ahmad Ridho |
KOMENTAR