Find Us On Social Media :

Kubu Marc Marquez Curiga Ada Team Order di Ducati, Apa Indikasinya?

By Mohammad Nurul Hidayah, Jumat, 20 Oktober 2017 | 16:22 WIB
Marc Marquez (https://twitter.com/box_repsol)

Memang sulit untuk membuktikan adanya team order di kejuaraan balap.

Umumnya, ini dilakukan dengan sangat halus dan tidak terlihat aneh.

Kasus team order yang sempat membooming di MotoGP ada di akhir musim 2015.

Kala itu Marc Marquez dianggap memberikan keuntungan ke Jorge Lorenzo menjadi juara dunia.

Lorenzo sendiri di tahun 2015 sedang bersaing sangat ketat dengan Valentino Rossi.

Namun, tuduhan itu juga tidak terbukti hingga saat ini.