Find Us On Social Media :

Waspada! Aplikasi Baut Variasi Ban Belakang Skubek Gampang Kendor, Sumpel Pake Gocengan

By Arseen, Minggu, 12 November 2017 | 06:15 WIB
(Ryan)

MOTOR Plus-online.com - Banyak rider pembesut skubek yang jarang memperhatikan mur as roda belakang.

Dilepas saat ganti kampas rem atau ban, untuk motor baru, memang ini bukan suatu masalah besar.

(Baca juga: Pembalap Ini Harus Start dari Pit di MotoGP Valencia, Padahal Sudah Usaha Keras Sampai Jatuh Segala)

Tapi, untuk motor yang sudah berumur, mur as roda ini bisa bikin mumet, bro!

Karena kadang suka sulit dibuka, lantaran ulirnya berkarat.

Ada satu jalan keluar yang bisa dilakukan agar mur as roda tidak sulit dibuka, yakni memakai mur stainless yang banyak dijual di toko variasi.

Mur ini terdapat topi yang yang menutup drat dari as roda tersebut.

“Kalau pakai mur aslinya yang terbuka, lama-lama as roda dan mur berkarat,” sebut Supono Ngudiarto, pemilik Yamaha Mio Sporty lansiran 2007.

Tapi, hati-hati nih sob bila aplikasi mur pengunci roda belakang variasi itu.

Sebab, meski masalah karat bisa teratasi, namun dapat muncul masalah baru.

Yakni mur mudah kendor, waduhhh.. bahaya tuh!

“Mur stainless punya kelemahan, yakni tidak adanya plat kecil pengancing drat ke as roda. Kejadian itu pernah saya alami, ban belakang geal-geol kalau jalan. Teryata akibat mur as rodanya kendur,” tambah warga Bekasi, Jawa Barat ini.

(Baca juga: Kawasan Sirkuit MotoGP Valencia Siaga 4, Ribuan Personil Keamanan dan 5 helikopter Dikerahkan, Ada Apa Nih?)

“Cuma modal Rp 5.000 perak, bisa bikin mur roda belakang kuat dan gak mudah kendur. Kunci pakai lem gasket atau sealer saja,” ujarnya.

Caranya begini, oleskan sealer ke dalam mur stainlees secukupnya, lalu tunggu sedikit mengering.

Kemuduian langsung pasang mur stainless itu ke as roda, trus kencangkan. Gampang dan murmer kan?