Find Us On Social Media :

Bikin Ngilu! Diduga Ngebut, Cewek Bawa Honda CBR Tabrak Pantat Truk, Meninggal di Tkp

By Arseen, Senin, 4 Juni 2018 | 15:32 WIB
Proses evakuasi jenazah korban kecelakaan di Trowulan Mojokerto (SURYA)

MOTOR Plus-online.com - Di jalur mudik Jalan Raya Trowulan, Kabupaten Mojokerto, Minggu (3/6/2018) malam, pengendara motor bernama Risa Puspitasari (23) tewas seketika setelah motor Honda CBR 150R S 5898 OE yang dikendarainya menabrak truk gandeng.

Korban warga Dusun Kalangan, Desa Kalang Semanding, Kecamatan Perak, Kabupaten Jombang tersebut meninggal di lokasi kejadian lantaran luka parah di kepalanya.

Informasinya, kronologi kecelakaan yang melibatkan bikers wanita ini berawal saat korban mengendarai motor CBR 150R melaju dari arah barat menuju ke Surabaya.

Sopir truk gandeng Sumardji (59) warga Dupak Masigit Kota Surabaya tersebut berpindah ke jalur kiri hendak mendahului truk kontainer di depannya.

(BACA JUGA: Knalpot Motor Perlu Ditutup Saat Ditinggal Mudik?)

Namun ketika dalam kondisi menyalip secara tiba-tiba posisi truk kembali ke arah lajur kanan.

Sontak, korban yang berada di belakang truk itu tidak mengusai kendaraannya sehingga menabrak bak truk belakang sebelah kanan.

Kapolsek Trowulan Kompol M Sulkan menjelaskan, diduga saat itu korban memacu motornya dalam kecepatan tinggi menabrak bak truk gandeng hingga terjatuh.

"Tabrakannya begitu keras sehingga mengakibatkan korban meninggal di lokasi kejadian," ujarnya, Senin (4/6/2018).

(BACA JUGA: Astaga! Kapolsek Kertapati Ditabrak Pemotor Saat Lakukan Razia, Pelaku Bawa Bubuk Putih..)

Sulkan mengatakan tidak ada yang mengetahui secara pasti terjadinya kecelakaan itu.

Namun dari keterangan saksi warga setempat mendengar suara tabrakan keras di lokasi kejadian. Ketika terjadi kecelakaan kondisi jalan lengang.

"Warga melihat truk gandeng itu berhenti dan kembali melaju meninggalkan korbannya. Pasalnya, sopir truk tidak merasa jika terjadi kecelakaan," ungkapnya.

Dari hasil olah Tempat Kejadian Perkara (TKP) pihaknya menemukan jejak ban bekas pengereman diatas aspal. Menurutnya, warga sempat mengira sopir truk itu kabur melarikan diri.

(BACA JUGA: Tepok Jidat! Video Pemotor Masih Saja Bandel Lewatin flyover Galur, Akhirnya Lawan Arah Bro)

Ini dikarenakan sopir truk merasakan ada benturan belakang truk tapi karena tidak merasa jadi dia kembali melanjutkan perjalanannya.

"Warga menghentikan truk di depan bekas jembatan timbang. Saat ini sopir dan truk gandeng diamankan di Polsek Trowulan," terangnya.

Kata Sulkan, terjadinya kecelakaan ini sempat memicu kemacetan parah di jalan raya Trowulan arah Mojokerto.

Sedangkan, pihaknya teleh mengevakuasi jenazah korban ke rumah sakit RSU Dr Wahidin Sudiro Husodo Kota Mojokerto.

"Kami telah menghubungi pihak keluarga korban," tegasnya.

Artikel ini telah tayang di tribun-medan.com dengan judul Bikers Wanita Ngebut saat Jalanan Lengang, Tabrak Truk yang Mendadak Alih Kemudi, Tewas di Tempat,