Find Us On Social Media :

Motor Kena Peraturan Ganjil Genap Saat Asian Games? Ini Kata Ditlantas

By Arseen, Kamis, 26 Juli 2018 | 16:03 WIB
Spanduk kebijakan perluasan ganjil-genap yang terpasang di JPO Jalan DI Pandjaitan, Jakarta Timur. ((TRIBUNJAKARTA.COM/NAWIR ARSYAD AKBAR))

MOTOR Plus-online.com - Pemerintah akan memberlakukan kebijakan ganjil genap kepada kendaraan yang melintas di beberapa ruas jalan, jelang Asian Games 2018 mendatang.

Sementara ini sosialiasi perluasan kawasan ganjil genap sudah dilakukan.

Termasuk juga, penambahan lamanya jam pemberlakuan ganjil genap di Jakarta sudah diterapkan sebelum masuk Asian Games 2018.

Perluasan kawasan ganjil genap sementara ini untuk mobil yang masuk Jakarta.

(BACA JUGA: Demi Alasan Kesehatan, Motor Bakal Kena Aturan Ganjil Genap di Jakarta)

Bagaimana dengan ganjil genap untuk motor selama Asian Games?

"Ganjil-genap itukan memang hanya khusus untuk kendaraan roda empat saja," ujar Wadirlantas Polda Metro Jaya AKBP Nurhandono di Jakarta, Kamis (26/7/2018)

"Terus terang saja kita hanya akan fokus pada kendaraan roda empat dan ganjil-genap, kalau roda dua tidak ada kaitannya kepada kebijakan ini," ujarnya menambahkan.