Find Us On Social Media :

Enggak Banyak yang Tahu, Ini 10 Pembalap MotoGP dengan Gaji Tertinggi di Tahun 2019

By Indra Fikri, Kamis, 2 Mei 2019 | 15:42 WIB
Para pembalap MotoGP melakukan sesi jumpa pers di sirkuit Losail, Qatar (7/3) (MotoGP)

MOTOR Plus-online.com - Ajang balap dunia MotoGP memang tidak setinggi pemain sepak bola dari segi penghasilannya.

Namun, beberapa pembalap MotoGP ini justru ada yang lebih tinggi penghasilannya dari pemain sepak bola, atlit bola basket dan petinju.

Lalu, siapakah pembalap MotoGP dengan gaji paling banyak di musim balap 2019 ini?

Di posisi pertama, ada Marc Marquez dengan penghasilan sekitar 15 juta Euro per tahun atau jika dirupiahkan sekitar Rp 240 milyar.

Baca Juga : Macet Parah di Casablanca, Video Driver Ojol Kembali Terlibat Bentrok dengan Satpam, Helm Dilempar

Baca Juga : Cewek Mendadak Klepek-klepek, Ariel Noah Turing ke Salatiga Naik BMW R nineT, Gayanya Gak Nahan

Penghasilan Marquez naik sekitar 70% dari pendapatannya tahun lalu yang hanya 9 juta Euro (Rp 144 milyar).

Pada tempat ke-dua, ada Valentino Rossi yang digaji 7 juta Euro, atau sekitar Rp 112 milyar.

Meski begitu, pendapatan terbesar Rossi ada pada penjualan merchandise VR46 yang tembus 20 juta Euro (Rp 320 milyar).

Di posisi ke-tiga, ditempati Andrea Dovizioso yang mempunyai penghasilan 6 juta Euro per tahun, alias Rp 96 milyar.