Find Us On Social Media :

Tidak Hanya Harga Honda Genio yang Menarik, Rupanya Desainernya Cewek Cantik Ini

By Reyhan Firdaus, Jumat, 21 Juni 2019 | 17:45 WIB
Kaori Kaneko desainer Honda Genio (Reyhan Firdaus / Motorplus-online.com)

Kaori-san menjelaskan kelebihan sasis eSAF, dimulai dari bobot lebih ringan 8 persen.

Tidak heran dari data spesifikasi, Honda Genio versi CBS hanya 89 kg sedang CBS-ISS 90 kg, lebih ringan 3 kg dari Honda Scoopy tuh!

"Kestabilan juga lebih baik karena lebih kuat, namun tetap fleksibel agar handling tetap enteng," bangga Kaori-san.

Terakhir, Kaori-san menunjuk fitur seperti port charger, serta mesin eSP 110 cc baru yang lebih bertenaga namun efisien BBM.

Baca Juga: Asyik Bikin Baru dan Perpanjang SIM Gratis , Tapi Ada Syarat dan Tempatnya

Kaori Kaneko desainer Honda Genio bersama model (Reyhan Firdaus / Motorplus-online.com )

Tentunya semua dipilih, agar Honda Genio bisa jadi pilihan baru buat anak muda, terutama yang ingin tampil beda.

"Kesan kasual yang digabung desain stylish dan kompak, saya anggap itu cocok untuk anak muda," tutupnya.

 

Total pilihan warna Honda Genio juga melimpah, mencapai 11 warna yang terbagi versi CBS, CBS-ISS dan Special Edition.

Honda Genio CBS punya harga Rp 17,2 juta, sedangkan Honda Genio CBS-ISS dijual Rp 17,7 juta, semua OTR Jakarta.

Baca Juga: Sama-sama 110 Cc, Perbedaan Mesin Honda Genio dengan Scoopy Seperti Langit dan Bumi