Find Us On Social Media :

Menangis, Oli Yamaha NMAX Kering dan Mogok Tiba-tiba Keluar Duit Jutaan, Ini Sebabnya

By Aong, Kamis, 22 Agustus 2019 | 10:33 WIB
(ISTIMEWA)

MOTOR Plus-online.com - Oli atau pelumas sangat penting fungsinya di mesin motor.

Oli ibarat darah dalam tubuh manusia, tanpa oli mesin motor pasti jadi mogok dan harus didorong.

Kejadian ini dialami oleh salah satu pemilik Yamaha NMAX dari Bekasi.

Pemilik yang sepertinya tidak mau disebut nama ini posting pengalamannya di salah satu grup NMAX dan kini sudah dihapus.

Baca Juga: Dijual Berbagai Merek dan Tipe Mesin Motor Copotan Utuh Tinggal Pasang, Ini Daftar Harganya

Baca Juga: Geger Yamaha NMAX Facelift Versi Terbaru, Sudah Bisa Dipesan, Bro!

Ceritanya Yamaha NMAX miliknya tiba-tiba mogok setelah dibongkar, ternyata oli gak ada. Misterius ya? Kemana ya perginya oli. Hehe

Dijelaskan lagi, katanya gak ada rembesan di mesin, sehingga bisa dibilang tidak ada kebocoran.

Kalau sudah begini nangis deh, dipastikan keluar duit jutaan rupiah.

Dari gambar atau foto terlihat sudah pasti turun mesin.