Find Us On Social Media :

Bikin Melongo, United Bike Bikin Motor Listrik Mirip PCX, Udah Monosok, Bisa Lari 100 Km/Jam

By Indra Fikri, Kamis, 5 September 2019 | 16:55 WIB
United Bike membuat motor listrik MG 1 yang mampu top speed 100 km/jam (Indra/Motorplus)

MOTOR Plus-online.com - Bukan cuma sepeda, United Bike bikin motor listrik mirip PCX, sudah monosok dan bisa lari 100 Km/Jam.

Motor listrik bikinan United Bike dipajang dalam acara Indonesia Electric Motor Show (IEMS) 2019, (4-5/9/2019).

Motor listrik yang sekilas mirip dengan Honda PCX 125 generasi awal ini dinamakan MG 1.

Sayangnya, di bagian lampu belum mengadopsi teknologi LED, alias masih menggunakan bohlam konvensional.

Baca Juga: Mirip Honda PCX, Motor Listrik Lokal Ini Bisa Top Speed 100 km/jam

Baca Juga: Formulir Perpanjangan STNK Sudah Bisa untuk Motor Listrik

United MG 1, motor listrik yang mampu mencapai top speed 100 km/jam (Indra/Motorplus)

Dari dashboard, terlihat spidometer perpaduan antara analog dan digital.

Anehnya, meski merupakan motor listrik pada bagian tengah spidometer terdapat panel Rpm.

Di bagian pengereman, MG 1 mengadopsi double disk brake untuk roda depan dan belakang.

Menariknya, United MG 1 menggunakan motor listrik tipe mid engine seperti Honda PCX Electric.

Ada penunjuk rpm di spidometer United MG 1 (Indra/Motorplus)