Find Us On Social Media :

Jorge Lorenzo Blak-blakan Alasannya Pensiun Dari MotoGP Bersama Honda

By Reyhan Firdaus, Kamis, 14 November 2019 | 21:39 WIB
Albert Puig (belakang) yang menelpon Lorenzo tahun lalu (Twitter.com/hrc_motogp)

Buat brother yang memantau livestream di MotoGP, pasti sedih melihat ekspresi Lorenzo umumkan dirinya pensiun.

Apalagi saat dirinya meminta maaf pada Honda dan manajernya Alberto Puig, kalau dirinya mengecewakan mereka.

"Namun aku berpikir, inilah keputusan terbaik karena Honda dan Jorge Lorenzo adalah pemenang, kami harus berjuang untuk menang," lirih Lorenzo.

Carmelo Ezpeleta menambahkan, jawaban dirinya saat mendengar keputusan Jorge Lorenzo pensiun.

Baca Juga: Campur Aduk, Komentar Kabar Jorge Lorenzo Pensiun Dari MotoGP

Jorge Lorenzo akan pensiun, ternyata sudah lama ragu di Honda (Twitter @box_repsol)

"Kami lalu berdiskusi dengan FIM, dan saya bangga kalau Jorge Lorenzo akan diangkat menjadi MotoGP Legend saat MotoGP Spanyol nanti di Jerez," bangga Ezpeleta.

Jorge Lorenzo sendiri, dikenal performanya yang halus saat menjuarai MotoGP kelas GP250 di tahun 2007-2008.

Lalu siapa tidak lupa saat dia meraih juara dunia MotoGP sebanyak 3 kali (2010, 2012 dan 2015), bersama Yamaha.

Lorenzo juga satu-satunya pembalap yang berhasil kalahkan Marc Marquez, sebelum pindah ke Ducati tahun 2017.

Baca Juga: Jorge Lorenzo Umumkan Pensiun Setelah MotoGP 2019? Gara-gara Performa Jelek di Honda