Find Us On Social Media :

Ganteng Maksimal, Kawasaki ER-6n Berubah Bentuk Bergaya Klasik Modern, Kaki-kaki Makin Gambot

By Fadhliansyah, Kamis, 16 Januari 2020 | 10:45 WIB
Kawasaki ER-6n Kekar Tapi Klasik, Harga Terjangkau Jadi Penyebab (Ketut/Otomotifnet.com)

Ditambah cover di tengah tangki dengan sistem knock down.

Pengerjaan ini cukup menyita waktu karena desain dan material yang digunakan adalah aluminium setebal 3 mm.

Desain side cover pun dituntut selaras dengan tangki.

“Untuk side cover ini saja kita butuh waktu 2 mingguan untuk mendapat bentuk seperti ini, sempat trial and error beberapa kali hingga diperoleh bentuk yang diinginkan,” bilang pria blasteran Indonesia-Italia ini.

Baca Juga: Awas Penipuan! Investasi Bodong MeMiles Kasih Harga Kawasaki Ninja 250 Cuma Rp 2,4 Juta, Begini Kedoknya

Jok custom oleh PTM (Ketut/Otomotifnet.com)

Ketika desain tangki terlihat ramping dari samping dan tampak kekar diperhatikan dari depan sudah didapat, maka tampilan kaki-kaki dituntut harus terlihat kekar.

Pada sektor ini, tim PTM cukup mengganti pelek belakangnya saja dengan produk Chemco berukuran 6 inci.

Lalu dipadukan dengan kombinasi ban Pirelli MT60RS berdimensi 120/70-17 di depan dan ukuran 180/60-17 di belakang.

Nuansa kekar pun langsung terdongkrak. Mantap!

Baca Juga: Heboh Kemunculan Ninja 250 4 Silinder, Mesin Kawasaki Terbaru Juga Dipakai Motor Retro Ini