Find Us On Social Media :

Masih Banyak yang Bingung, Bahaya Enggak Pakai Ban Motor Beda Tipe di Roda Depan dan Belakang?

By Fadhliansyah,Muhammad Farhan, Sabtu, 7 Maret 2020 | 09:10 WIB
Bahaya enggak kalau pakai ban motor dengan tipe yang berbeda di roda depan dan belakang? (Instagram.com/fdrtire)


MOTOR Plus-online.com - Sebenarnya bahaya enggak sih kalau pakai ban motor dengan tipe yang berbeda di roda depan dan belakang?

Soalnya saat ini hal tersebut masih cukup banyak dilakukan bikers dengan berbagai alasan.

Nah, ternyata hal itu sebenarnya boleh saja dilakukan loh.

Pabrikan ban meyakinkan bahwa pemakaian ban beda tipe atau merek antara roda depan dan belakang itu aman.

Baca Juga: Pengguna Motor Matic Enggak Sadar, Benda Murah Ini Bikin Ban Habis Sebelah

Baca Juga: Update Harga Ban Motor Sport 150 Cc Februari 2020, Harga Terjangkau dan Banyak Pilihan

Meski begitu ada hal yang harus dipahami terlebih dahulu.

"Pasang tapak ban berbeda antara depan dan belakang tidak masalah, namun harus paham kalau ban depan dan belakang punya fungsi berbeda," jelas Jimmy Handoyo, Technical Service & Development Dept. Head PT SRI, produsen ban FDR.

Ban FDR (Istimewa)

Seperti contohnya pada ban FDR, tersedia tipe Sport XT khusus depan yang cocok dipasangkan dengan Sport XR Evo di belakang.

Saat dibandingkan, keduanya punya bentuk tapak berbeda yang dirancang untuk kebutuhan khusus ban depan dan belakang.