Find Us On Social Media :

Pemotor Harus Tahu, Efek Larangan Mudik Mulai Besok Jalan dari Bekasi Menuju Karawang di Blokir

By Ahmad Ridho, Kamis, 23 April 2020 | 12:25 WIB
Ilustrasi mudik naik motor. (Kompas.com)

MOTOR Plus-online.com - Beberapa hari belakangan ramai masyarakat membahas soal larangan mudik.

Larangan mudik sendiri sudah diumumkan secara resmi oleh Presiden Jokowi pada Selasa (21/4/2020) kemarin.

Untuk itu, pemotor harus mengetahui informasi kalau akses jalan dari Bekasi menuju Karawang diblokir alias ditutup.

Akses jalan dari Bekasi ke Karawang ditutup mulai Jumat (24/4/2020) besok. Hal ini merujuk pada kebijakan pemerintah untuk melarang mudik.

Baca Juga: Ini Beberapa Titik Checkpoint yang Diberlakukan Saat Larangan Mudik 2020, Korlantas: Akan Dilakukan Penyekatan

Baca Juga: Bikers Catat Nih, Mudik Resmi Dilarang Pemerintah, 59 Pos Pemeriksaan Segera Dibangun Korlantas Polri

“Kita tutup total jalan menuju ke Karawang,” ucap Kasat Lantas Polres Metro Bekasi Rachmat Sumekar saat dikonfirmasi, Jumat (23/4/2020).

Selain Karawang, polisi juga akan menutup akses dari Cibarusah ke Kabupaten Bogor.

“Jadi akses-akses yang mengarah ke luar kota kita tutup, sehingga tidak ada yang mudik,” kata Rachmat.

Polisi pun akan berjaga di titik-titik akses jalan yang ditutup tersebut.