Find Us On Social Media :

Ngobrol Virtual Seputar Busi NGK Indonesia, Meski Kecil Tapi Penting

By Ardhana Adwitiya, Kamis, 14 Mei 2020 | 19:45 WIB
Ngobrol Virtual (NGOVI) ke-19 bersama Diko Oktaviano selaku Technical Support PT. NGK BUSI INDONESIA, Kamis (14/5/2020). (Instagram.com/@motorplusonline.com)

"Namun di lini aftermarket, penjualan masih terjaga," sambungnya.

"Kalau dibilang anjlok, yang cukup parah di bulan April kemarin," lanjutnya.

Selain membahas industri busi NGK di tengah pandemi corona, bahasan yang paling menarik tentang beredarnya busi NGK palsu di pasar.

Karena busi NGK banyak dicari orang, makanya banyak tangan-tangan nakal yang mencoba memalsukannya.

 Baca Juga: Waspada, Corona Tidak Hanya Incar Manusia Tapi Busi Juga Bisa Kena, Begini Penjelasannya

"Busi palsu kadang-kadang sudah pada pinter yang jual, tapi secara garis besar kita udah edukasi," ungkap Diko.

Diko menjelaskan, jika ada 4 perbedaan paling utama antara busi NGK dengan busi palsu, yaitu pada logo, metal shell, ring gasket, dan elektroda.

"Busi memang komponen yang paling kecil di mesin, tapi vital banget," ungkap Diko.

"Kalau tidak hati-hati dan tidak sesuai spesifikasinya, hal itu bisa merugikan kendaraan," sambungnya.

Baca Juga: Hanya Karena Salah Pasang Ini, Mesin Motor Sulit Menyala Pagi Hari

"Karena investasi kendaraan itu lebih penting. dibandingkan ganti komponen," lanjutnya.

"Tujuan kita mengkampanyekan mengganti busi secara rutin adalah agar bikers nyaman dan aman selama berkendara," pungkas Diko.