Find Us On Social Media :

Ini Bensin Pengganti Premium dan Pertalite yang Akan Dihapus Pilihannya Banyak dan Harga Beda Tipis

By Aong, Jumat, 3 Juli 2020 | 09:33 WIB
Bensin pengganti Premium dan Pertalite yang akan dihapus pilihannya banyak (DOK MOTOR Plus)

 

Tidak hanya Pertamina yang menjual bensin pengganti Premium dan Pertalite.

SPBU swasta juga menjual bensin pengganti Premium dan Pertalite jika dihapus.

Harga bensin pengganti Premium dan Pertalite yang ditawarkan SPBU swasta juga tidak kalah alias bersaing dengan keluaran Pertamina.

Baca Juga: Update Harga Bensin RON 92 di SPBU Pertamina dan Swasta Setelah Dirut Pertamina Dipanggil Komisi VI DPR RI Selisihnya Tidak Jauh  

Bensin yang diburu masyarakat yang termurah dan memenuhi standar KLHK dengan oktan minimal 91 yaitu Pertamax 92. 

Sedangkan bensin yang setara Pertamax 92 banyak dijual juga oleh SPBU swasta.

Enaknya harga antar merek SPBU bersaing ketat, bedanya antara SPBU Pertamina dan swasta hanya Rp 125.

Berikut ini pilihan bensin dari SPBU Pertamina dan swasta pengganti Premium dan Pertalite yang akan dihapus.    

SPBU Jenis Harga
Pertamina Pertamax 92 Rp 9.000
Shell Super 92 Rp 9.125
Total Performance 92 Rp 9.125
BP-AKR BP 92 Rp 9.125
Vivo Revvo Rp 9.125