Find Us On Social Media :

Horeee Harga Bensin Murah Cuma di SPBU Mini Pertamina, Gerainya Makin Banyak

By Galih Setiadi, Minggu, 12 Juli 2020 | 12:07 WIB
Ilustrasi Pertashop. Harga bensin murah cuma di SPBU mini Pertamina, kini tambah banyak. (Pertamina)

MOTOR Plus-online.com - Asyik, harga bensin lebih murah dari Pertamini cuma di SPBU mini Pertamina bro.

SPBU mini yang dimaksud adalah Pertashop, resmi dari PT Pertamina (Persero).

Pertashop hadir sebagai penjual bensin eceran resmi dengan kualitas sama dengan SPBU Pertamina umumnya.

Munculnya Pertashop sebagai pengganti Pertamini yang dianggap terlalu mahal.

Baca Juga: Motor Jadul Pakai Bensin Pertamax atau Pertalite Kok Malah Sering Mati? Ternyata Ini Penyebabnya

Sebagai contoh, harga bensin Pertalite dibanderol Rp 9.000 di Pertamini.

Sedangkan Pertamax dijual Rp 11 ribu per liternya pada tahun 2019.

Kini Pertashop memangkas harga bensin itu hingga setara di SPBU Pertamina.

Apalagi Pertamina kembali melebarkan cabang dari Pertashop ini.

Baca Juga: Waspada Bensin Basi, Bagaimana Cara Mengetahuinya dan Efeknya ke Motor