Find Us On Social Media :

Waspada Bikers Sering Campur Bensin Oktan Rendah dengan Oktan Tinggi Bikin Mesin Ambrol, Hoax atau Fakta?

By Radityo Herdianto,M Aziz Atthoriq, Kamis, 30 Juli 2020 | 15:45 WIB
Sering nih bensin oktan rendah dicampur oktan tinggi, ngefek gak sih? (Grid.id)

"Seperti Premium yang RON 88 sewaktu dicampur Pertamax RON 92, nanti didapatkan nilai tengahnya menjadi RON 90 yang setara Pertalite," terang Reza.

Namun, Tri Yuswidjajanto Zaenuri, Ahli Konversi Energi Fakultas Teknik dan Dirgantara Institut Teknologi Bandung (ITB) melihat bahwa ada efek samping yang muncul dari pencampuran oktan bensin.

"Bensin oktan tinggi sebenarnya sudah ditambahkan senyawa kimia zat aditif khusus seperti olefin atau benzena," terang Tri.

Penambahan zat aditif dimaksudkan untuk membentuk fungsi sifat deterjenisasi bahan bakar untuk membersihkan ruang bakar dari kerak karbon sehingga menghasilkan pembakaran yang bersih.

Baca Juga: Wajib Tahu, Ternyata Banyak Ruginya Kalau Enggak Pakai Bensin Sesuai Anjuran Pabrikan

Mencampur bensin oktan tinggi dengan oktan rendah dikhawatirkan bisa menurunkan fungsi deterjenisasi dalam proses pembakaran mesin.

"Karena di dalam bensin oktan rendah tidak ada tambahan zat aditif, nantinya malah bisa mengurai senyawa aditif dari bensin oktan tinggi," sebut Tri sambil tersenyum.

Efeknya bahan bakar kurang bisa merontokkan residu karbon dari sisa pembakaran tidak sempurna sehingga tetap terjadi penumpukan karbon di ruang bakar.

"Ditambah akan muncul deposit di saluran bahan bakar yang bisa mengganggu proses pembakaran, kerja mesin jadi tidak optimal," tekan Tri.